Suar.ID - Saat sidang kasus Habib Bahar bin Smith, Hakim Ketua Edison Muhamad terlihat marah.
Video yang merekam suasana sidangberedar dan turut diunggah oleh channelYouTube PERISAI TV, Sabtu (2/3/2019).
Kemarahan Hakim Ketua Edison itu bermula saat dirinya yang memimpin sidang bertanya soal pengajuan eksepsi untuk Habib Bahar.
Habib Bahar lalu diberi tawaran tersebut.
Baca Juga : Usia 63 Tahun Baru Menikah, Kakek Nenek Ini Masih Perjaka dan Perawan Ting Ting
"Baik saudara terdakwa (Habib Bahar) tadi sudah dengar semua apa yang dibacakan oleh saudara penuntut umum, apakah saudara mengerti?," tanya Edison pada Habib Bahar.
"Terhadap dakwaan tersebut apakah saudara mengajukan keberatan ataukah eksepsi atau akan konsul dengan tim penasihat hukumnya? Boleh saudara berdiri ke sana?," kata Edison lagi.
Habib Bahar yang berada di depan kursi hakim lalu beranjak menuju ke arah penasihat hukumnya yang terdiri dari beberapa orang.
Habib Bahar terlihat berdiskusi dengan para penasihat hukum lalu kembali ke tempat duduknya.
"Baik bagaimana saudara yang menjawab atau timnya?," tanya Edison.
"Silakan koordinatornya?," tambahnya mempersilahkan koordinator penasihat hukum Habib Bahar.