Follow Us

Nikahi Putri Keluarga Ningrat, Anak Sulung Mantan Bupati Gowa Beri Uang Panaik Rp 1 Miliar, Rumah dan Mobil Mewah

Aulia Dian Permata - Minggu, 24 Februari 2019 | 13:46
Uang panaik termahal
Facebook/Yuni Rusmini

Uang panaik termahal

Suar.ID - Di Sulawesi, pernikahan dengan modal uang panaik tinggi dan terbilang fantastis bukanlah suatu hal yang baru.

Bagi masyarakat sekitar Sulawesi, uang panaik seolah jadi salah satu tradisi saat mempelai akan melangsungkan pernikahan.

Kadang, besarnya uang panaik jadi ketakutan bagi pasangan dan keluarganya, meski tak jarang mereka menyanggupinya karena sudah menjadi aturan adat.

Sama seperti pernikahan Andi Emma Ainun Nidzma dan Sadli Nurjaffia Ichsan yang disebut sebagai pernikahan termahal di Sulawesi Selatan ini.

Baca Juga : UPDATE: Kondisi Terkini Bayi yang Dikeluarkan dari Perut Ibu yang Dibunuh dengan Kejam Oleh Suaminya Sendiri

Berita pernikahan keduanya menjadi viral di Facebook setelah diunggah oleh akun bernama Yuni Rusmini yang menyebut penikahan ini sebagai pernikahan dengan uang panaik termahal.

Disebutkan mempelai wanita menerima uang panaik tunai atau kontan dengan besaran Rp 1 miliar.

Pengantin perempuan juga diberi rumah mewah, mobil dan satu set emas perhiasan dengan masing-masing nilai Rp 1 miliar.

Artinya, untuk meminang wanita pujaannya tersebut, sang pengantin laki-laki harus mengeluarkan setidaknya uang sebesar Rp4 miliar.

Baca Juga : Anaknya 'Dibully' di Sekolah dan Dicap Sebagai Pembohong, Ayahnya Datang Pakai Kostum Iron Man

Dalam undangan yang terbesar, akad nikah dilangsungkan pada hari ini Sabtu (23/2/2019) pukul 10 WITA.

Source : Nakita

Editor : Aulia Dian Permata

Baca Lainnya

Latest