Follow Us

Juara Liga 1 2018, Direktur Persija Sebut Timnya Raup Rp5,5 Miliar Tiap Pertandingan dari Jakmania

Masrurroh Ummu Kulsum - Sabtu, 15 Desember 2018 | 14:02
Persija Jakarta Juara Liga 1 2018.
Instagram/@persijajkt

Persija Jakarta Juara Liga 1 2018.

Menurut data PT Liga Indonesia Baru sebagai operator kompetisi, pertandingan yang melibatkan tim berjuluk Macan Kemayoran itu memang selalu menyedot banyak penonton.

Persija menempati empat dari lima pertandingan yang paling bayak ditonton sepanjang Liga 1 2018.

Terutama jika Persija Jakarta menggelar pertandingan kandangnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Baca Juga : Tergiur Rumah Murah Rp130 Jutaan, 171 Orang di Tangeran Selatan pun Tertipu

Tercatat, jumlah rekor penonton dalam satu pertandingan Liga 1 2018 adalah partai pamungkas Persija Jakarta vs Mitra Kukar (9/11/2018) di SUGBK.

Pertandingan tersebut juga menjadi pertandiangan penentu gelar juara Liga 1 2018 bagi Persija.

Sebanyak 68.873 orang memadati tribun di SUGBK.

Jumlah tersebut menggeser rekor penonton sebelumnya yang juga dipegang oleh Persija Jakarta saat menjamu Arema FC pada 31 Desember 2018 dengan 62.273 penonton.

Baca Juga : Baru Keluar Kandang, Ini Penampakan Mewah Bus Transjakarta yang Dipakai Pawai Persija Esok

Source : Kompas.com

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest