Follow Us

Kunjungi Korea Utara, Wali Kota Surabaya Risma Bocorkan Keadaan Warga Korut yang Hidup dalam Keterbatasan

Suar.id - Selasa, 11 Desember 2018 | 19:51
Kunjungi Korea Utara, Risma bocorkan kondisi negara itu
Tribunnews.com

Kunjungi Korea Utara, Risma bocorkan kondisi negara itu

Suar.ID - Korea Utara selama ini dikenal sangat menutup diri dan tak banyak pihak luar yang tahu bagaimana keadaan di dalam negara yang dipimpin Kim Jong Un itu.

Korea Utara dulu sempat dikabarkan sedang membuat proyek nuklir yang membuatnya dijauhi oleh negara-negara lain.

Namun belakangan ini, Kim Jong Un sedikit membuka diri dan bertemu dengan beberapa pemimpin negara lain.

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini pun berkesempatan untuk mengunjungi langsung Korea Utara.

Baca Juga : Rayakan Natal, Ratu Elizabeth II Bagi-bagi Hadiah Untuk Semua Staf Kerajaan Inggris, Ini Isi Bingkisan Istimewanya

Menurut Risma, ada beberapa hal yang bisa dipetik dari kunjungannya ke negara Republik Rakyat Demokratik Korea itu.

Sebagai Presiden UCLG-ASPAC, Risma juga mempelajari perkembangan kota di Korea Utara itu, seperti Kota Pyongyang yang menjadi kota terbesar dan ibu kota negara tersebut.

Di sana, Risma disambut Wakil Presidium Supreme People's Assembly Kim Yong Nam, dan diajak melihat rumah sakit dan sekolah. "Kita pertama ke Kota Pyongyang melihat rumah sakit dan sekolah. Bagus-bagus sekolah di sana," kata Risma, belum lama ini.

Baca Juga : Bagian Tubuh yang Pertama Disiram saat Mandi Ternyata Bisa Tunjukkan Kepribadianmu, Ini Daftar Lengkapnya

Risma juga mengaku berkunjung ke Kota Pyongsong, Provinsi Pyongan Selatan. Sama dengan di Pyongyang, fasilitas publik di Pyongsong menurut Risma juga bagus.

"Mereka juga peralatannya lengkap. Jadi kalau untuk pendidikan dan kesehatan yang mendasar itu bagus," imbuhnya.

Source : Kompas.com

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular