Curhatan Mengejutkan Yoris ini Dibongkar Sang Bibi, Bocorkan Ada Darah di Jaket Yosef Usai Tuti dan Amalia Mustika Ratu Ditemukan Tak Bernyawa!

Senin, 20 September 2021 | 10:03
Tribun Jabar/Dwiky Maulana Vellayati

Yosef didampingi pengacaranya setelah pemeriksaan di Satreskrim Polres Subang.

Suar.ID - Sebulan lebih berlalu, kini kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang masih jadi misteri.

Kendati begitu, fakta terbaru mulai terungkap terkait pembunuhan Tuti (55) dan anaknya, Amalia Mustika Ratu (23).

Seperti diketahui, jasad ibu dan anak ini ditemukan bersimbah darah dan bertumpuk di bagasi mobil Alphard yang terparkir di rumahnya di Dusun Ciseuti, Desa/Kecamatan Jalan Cagak, Subang.

Anak sulung Tuti yang bernama Yoris pun mengungkapkan bocoran temuan dari polisi.

Baca Juga: Sebelum Tewas atas Kasus Pembunuhan di Subang, Prestasi Tuti dan Amalia Mengelola Aset Yayasan Milik Yosef Jadi Sorotan, Mungkinkah Motif Pelaku Karena Iri?

Sebelumnya, Yoris ini juga turut diperiksa sebagai saksi dalam kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang ini.

Ia pun ditanya mengenai barang bukti hingga keterangan soal pernyataan sejumlah saksi lainnya.

Dilansir TribunWow.com,selama menjalani pemeriksaan, Yoris ini juga mendapatkan bocoran dari polisi.

Mulai dari jaket hingga sidik jari yang bertebaran di lokasi pembunuhan Tuti dan Amalia.

Baca Juga: Jadi Sosok Paling Dicari Polisi dalam Kasus Pembunuhan Subang, Sosok Wanita Misterius Kepergok CCTV Diduga Buang Barang Bukti hingga Berhasil Diendus Anjing Pelacak

Menurut Yoris ini, jaket Yosef rupanya banyak terdapat bercak darah.

Tak cuma itu, sidik jari Yosef ini pun juga ditemukan di lokasi kejadian.

Tribun Jabar.id/Dwiki Maulana
Tribun Jabar.id/Dwiki Maulana

TKP pembunuhan ibu dan anak di Kampung Ciseuti, Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Hal ini pun diungkapkan oleh kakak Tuti yang bernama Yeti.

Ia pun akui sempat dicurhati oleh Yoris.

Baca Juga: Lagi Dikretek Abal-abal Bimo Aryo, Bagian Tubuh ini Celine Evangelista ini Langsung Jadi Sorotan Gegara Ada Tato Bertuliskan ini, Wah Apa Nih?

"Ah mana mungkin, ah gak tau ah, tapi sidik jarinya banyak si papah," kata Yeti menirukan ucapan Yoris padanya.

"Dari jaket ada darahnya, ah macam-macam, jadi gak mau, harus diterima aja."

Kendati demikian, Yoris sendiri enggan mencurigai Yosef.

Sebagai seorang anak, Yoris ini memilih menunggu polisi mengungkapkan sosok pelaku pembunuhan ibu dan adiknya.

Baca Juga: Nyesal Terlanjur Gugat Cerai Jonathan Frizzy, Tangis Dhena Devanka Pecah saat Ngaku Masih Cinta Ijonk: Maukah Kamu Kembali Padaku?

Di sisi lain, kuasa hukum Yosef, Rohman Hidayat pun enggan menanggapi hal ini.

Namu, ia pun mengungkapkan kalau Yosef ini akui melepas jaket ini sbeelum masuk ke rumah Tuti.

Bahkan Yosef pun pulang dengan mengendarai motor tanpa helm.

"Naik motor tanpa helm, memarkir motor di sebelah kanan mobil Alphard yang saat itu sudah berbalik arah," ujar Yeti.

Baca Juga: Seolah Belum Cukup Video Panas Bareng Ariel NOAH Bocor ke Publik, Cut Tari juga Dituding jadi Pelakor Gegara Nekat Rayu Pejabat hingga Dilabrak Istri Sah

Kala itu, Yosef ini mencoba membuka mobil tapi gagal.

Kolase TribunJabar.id/Dwiky M dan YouTube Heri Susanto via TribunJabar.id
Kolase TribunJabar.id/Dwiky M dan YouTube Heri Susanto via TribunJabar.id

Foto kiri: Yosef memberi kesaksian pada Kapolres Subang AKBP Sumarni saat pertama kali menemukan jasad Tuti dan Amalia Mustika Ratu dalam bagasi mobil di rumahnya, Desa Jalan Cagak, Subang, Jawa Barat Rabu (18/8/2021). foto kanan: Yoris (34), anak sulung sekaligus kakak dari korban pembunuhan ibu dan anak di Subang saat ditemui pada Jumat (17/9/2021).

"Dia (Yosef) maju ke pintu depan (rumah), di pintu depan ada kursi, dibukalah jaket, disimpan di situ, dia masuk rumah tidak berjaket," ujar Rohman.

Ketika masuk ke dalam rumah, Yosef pun tak menemukan kedua korban.

Baca Juga: Cuma Modal Bahan Murah Ini, Begini Cara Mengatasi Tikus di Rumah Biar Nggak Berani Lagi Mendekat

Ia pun malah melihat bercak darah di lantai rumah.

"Dia lihat ke kamar darah sudah di mana-dimana, dia kemudian lihat ke kamar mandi, ruang tengah sampai ke dapur bercak darah, sampai ke ujung, terakhir itu dia balik lagi ke pintu depan sampai bertemu pak Ujang, tambahnya.

Baca Juga: Jangan Takut untuk Divaksin Moderna! Kenali Efek Sampingnya Berikut Cara Mengatasinya Agar Tetap Sehat dari Virus Corona!

Tag

Editor : Aditya Eriza Fahmi

Sumber Tribunwow.com