Suar.ID - Begini Cara Mengatasi Opor Ayam agar tak Cepat Basi, Kuncinya Ada Pada 1 Trik Ini.
Opor menjadi satu hidangan yang selalu ada di meja makan kala Lebaran.
Agar opor jadi lebih gurih dan tidak mudah basi, yuk ikuti tips pintar dari Chef Sabil Al Rasyid, Resident Chef dari Chez Lely Culinary School.
Gunakan kelapa yang tua, karena memiliki kadar santan lebih banyak, aromanya lebih wangi, dan rasanya lebih gurih.
Komposisi santan kental dan encer juga menentukan kelezatan opor buatan kita.
Untuk ayam kampung dan ayam pejantan, Chef Sabil biasanya menggunakan satu butir kelapa parut dan dibagi menjadi 800 mililiter santan encer dan 200 mililiter santan kental.
Setelah santan diperas, ambil bagian atasnya sebanyak 200 mililiter untuk mendapatkan santan kental.
Sementara, santan encernya dimasukkan kembali ke kelapa parut dan diperas kembali sebanyak 800 mililiter.
Baca Juga: Inilah Hidangan yang Disantap Luna Maya saat Lebaran, Ternyata Bukan Opor Ayam atau Ketupat lho!
Cara ini akan meningkatkan cita rasa santan encer menjadi lebih gurih.
Jikapakai ayam broiler, cukup menggunakan 800 mililiter santan dengan komposisi 200 mililiter santan kental dan 600 santan encer.
Perbandingan santannya lebih sedikit, karena ayam broiler memiliki kadar air yang lebih banyak dibanding ayam pejantan dan ayam kampung.
Memasak Opor dengan Tepat
1. Untuk bumbunya, pilih bumbu segar untuk mendapatkan rasa yang maksimal.
Beberapa dii antaranya, bawang merah, bawang putih, lengkuas, ketumbar, jahe, lada, daun salam dan serai.
2. Semua bumbu dihaluskan kecuali sereh, cukup digeprek dan daun salam dicuci bersih.
Selain diulek secara tradisional, bumbu juga bisa diblender dengan tambahan minyak goreng.
Jangan menghaluskan bumbu menggunakan air, karena rasa opor akan jadi hambar.
3. Setelah bumbu ditumis hingga harum, masukkan santan encer dan ayam.
Rebus hingga ayam 3/4 matang.
Barulah masukkan santan kental sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah.
4. Untuk mengolah opor, gunakan api sedang saja agar bumbunya meresap dan tekstur dagingnya lembut.
5. Setelah matang, opor jangan diaduk-aduk lagi atau terkena benda atau alat masak lainnya yang memungkinkan kontaminasi agar opor tidak cepat basi.
6.Ketika ingin menyajikan opor, cukup panaskan opor menggunakan microwave atau magic jar.
Jangan dipanaskan menggunakan kompor.
Lantaran, panasnya tidak stabil.
Sehingga, akan mengakibatkan santan pecah.
Kini, kita jadi tahu cara yang benar membuat opor yang tampil menawan dan tidak mudah basi kan?
Tips di atas sudah super lengkap.
Sehingga, sangat berguna bagi pemula yang baru ingin mencoba membuat opor.
Berbekal percaya diri dan tips ini, opor buatan kita pasti sukses disukai keluarga.