Suar.ID -Beberapa waktu lalu, kabar menghebohkan datang dari komedian Kiwil.
Pasalnya, usai bercerai dari Meggy Wulandari, Kiwil dikabarkan telah menikah lagi secara agama dengan seorang janda.
Janda dua anak ini diketahui bernama Venti Figianti.
Kini, Kiwil pun sudah mempertemukan istri barunya ini dengan istri pertamanya, Rohimah.
Baca Juga: Ditinggal Suami Barunya Kerja, Meggy Wulandari malah Kepergok Berduaan dengan Sosok Ini
Hal ini diketahui lewat unggahan akun Instagram Rohimah @Rohimah _alli.
Setelah menikah dengan Kiwil, Venti Figianti pun blak-balakan mengungkapkan cerita awal mula pertemuannya dengan sang komedian.
Lewat akun Instagramnya @figiantie, ia pun menceritakan awal mula pertemuanya dengan Kiwil hingga akhirnya menikah secara siri.
Terungkap kalau keduanya ini saling mengenal lewat warung kopi milik Venti Figianti.
Venti Figianti pun menuliskan hal ini lewat sharing foto sejumlah orang di kafenya termasuk dirinya dan juga Kiwil pada 11 September 2020 lalu.
@figiantie: Berawal dri kopi. Tercipta silaturahmi inic #salamrindu#kopidlubarukamu
Kemudian Kiwil melalui akun @kiwil _1299 menjawab:Berawal dr Silaturahmi tercipta ikatan hati terima kasih Kopi. #salamrindu
@figiantie ke@kiwil_1299#salamrindu
@kiwil_1299 menjawab dengan emoction 5 hati.
Selanjutnya Venti pun membagikan foto ramai-ramai lagi.
Namun, dalam foto ini juga nampak anak pertamanya yang sudah gadis sambil menuliskan#salamrindu #jagahati.
Untuk diketahui, Venti Figianti memiliki warung kopi di kawasan Majalaya, Bandung.
Bahkan warung kopi Venti ini cukup terkenal dan juga sering dikunjungi pemeran sinetron 'Preman Pensiun'.
Kiwil pun mencoba menjajalnya hingga akhirnya malah terpikat dengan sosok Venti.
Janda Dua Anak
Dilansir Tribunnews.com, paman Venti Figianti yang bernama Khoirul Huda membenarkan kalau Kiwil telah menikahi keponakannya ini.
Akad nikah ini sendiri digelar secara sederhana dan hanya dihadiri oleh keluarag serta sahabat terdekat.
Khoirul Huda pun menyampaikan, sosok Venti Figianti merupakan janda dengan 2 anak.
Di mana suam terdahulunya telah meninggal dunia sekitar satu tahun yang lalu.