Entah Harus Bahagia Atau Sedih, Nenek ini Rayakan Ulang Tahunnya yang ke-88 Sedirian Akibat Wabah Corona, Nyanyi Hingga Bersorak Sendirian...

Kamis, 09 April 2020 | 13:30
Kolase: ABC News

Entah Harus Bahagia Atau Sedih, Nenek ini Rayakan Ulang Tahunnya yang ke-88 Sedirian Akibat Wabah Corona, Nyanyi Hingga Bersorak Sendirian...

Suar.ID -Munculnya pandemi virus corona di berbagai belahan dunia ini membuat masyarat mengurangi kegiatan diluar rumah.

Bahkan karena pandemi ini seorang nenek terpaksa merayakan ulang tahunnya sendirian.

Nenek tersebut bernama Norma Gregotio, ia merayakan ulang tahunnya ke-88 sendirian.

Norma merekam perayaan kecil itu lalu mengirim ke sang cucu, Jessica Kerrigan, yang kemudian mengunggahnya ke media sosial TikTok.

Baca Juga: Hancur Hatinya, Via Video Call, Istri Saksikan Detik-Detik Kematian Suaminya yang Postif Covid-19: Aku Memohon Padanya Agar Tak Meninggalkan Kami

Norma merupakan warga New York, AS yang sekarang hidup di New Jersey.

Dalam video unggahan abcnews.go.com, tampak Norma seorang diri dengan kue tart di depannya.

"Hari ini adalah hari ulang tahunku. Dan aku benar-benar seorang diri karena wabah virus ini," ujar Norma.

Kemudian Norma memamerkan kue tart dengan hiasan penuh bunga warna magenta dilengkapi beberapa lilin ulang tahun yang sudah tertancap.

Baca Juga: Bersama Maia Estianty Jalani Tes Covid-19, Dul Jaelani Pamerkan Hasilnya: Negatif Corona, Positif Jomblo

Saat menyalakan lilin, tampak wajah Norma agak kesal lantaran kesendiriannya dan korek api yang sempat tak menyala.

"Kau harusnya bisa menyala karena kau adalah korek terakhir yang aku punya," gerutu Norma.

Jessica Kerrigan via abcnews.go.com
Jessica Kerrigan via abcnews.go.com

Seorang nenek bernama Norma Gregotio terpaksa merayakan ulang tahunnya ke-88 sendiri akibat pandemi virus corona.

Setelah lilin menyala, Norma kemudian membagi rasa bersyukurnya di tengah kesendiriannya itu.

Baca Juga: Baru Saja jadi Seorang Ayah Bagi Seorang Putri Cantik yang Masih Berusia 2 Bulan, Keluarga Besar Ungkap Kondisi 3 Hari Terakhir Glenn Fredly Sebelum Meninggal

Ia mengaku sudah dikirimi banyak kado dan pemberian dari keluarga, termasuk kue tart tersebut.

"Tak ada orang yang datang menemuiku. Tapi aku sudah mendapat kado dan barang-barang lain yang mengingatkanku, ini adalah hari spesialku," kata Norma.

Setelah memamerkan kue tart dengan dekorasi yang cantik, Norma pun bersiap untuk menyanyikan lagu selamat ulang tahun.

Selesai menyanyi, Norma bersorak riang sambil tepuk tangan lalu menutup mata sembari menyampaikan harapannya.

Baca Juga: Pria 'Kembaran' Aris Lasso Nyanyikan Lagu Hampa Hingga Viral di Media Sosial, Terungkap Identitas Sebenarnya: Akhirnya Ketemu Saudara Kembar yang Menghilang!

Norma kemudian meniup seluruh lilin di hadapannya sambil tersenyum.

"Aku membuat harapan spesial," ujarnya dengan senyuman.

Sang cucu, Jessica, menyebut neneknya senang dengan pemberian itu.

Baca Juga: Bikin Nagita Slavina dan Istri Wendy Cagur Banjir Air Mata, Raffi Ahmad Beberkan Alasannya Mengajak Rafathar Liburan ke Luar Negeri: Yah Dia Nangis, jadi Ikutan juga Gue

"(Keluarga kami) mengiriminya kue tart bunga dari 1-800 Flowers. Ia sangat menghargai pemberian kami dan memutuskan untuk merekam dirinya saat menyanyi 'Selamat Ulang Tahun'," ujar Jessica.

Jessica menganggap video sang nenek itu begitu manis.

Video ulang tahun Norma itu sampai meraih lebih dari 8 juta penonton.

Baca Juga: Suntuk di Rumah Terus, Nia Ramadhani Iseng Buat Dalgona Coffee, Reaksi Putranya justru jadi Sorotan, Istri Ardi Bakrie: Lama-lama Belajar Masak Beneran deh

Jessica langsung bercerita kepada sang nenek bahwa dia sekarang adalah bintang.

"Dia sangat suka perhatian itu! Dia sangat bahagia dan terkejut," ujar Jessica.

Baca Juga: Lama Tak Ada Kabar, Nasib Aktor Tampan Ini Sekarang Berubah Total, Nekat Jadi Tukang Ojek hingga Jualan Keripik demi Dapur Tetap Ngebul

(Ifa Nabila)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "VIDEO Nenek Rayakan Ulang Tahun ke-88 Sendiri akibat Wabah Corona, Nyanyi hingga Bersorak Sendiri".

Editor : Aditya Eriza Fahmi

Baca Lainnya