Suar.ID -Artis cantik Cinta Laura telah melebarkan sayapnya ke hingga ke dunia perfilman Hollywood.
Tercatat sudah enam kali Cinta Laura membintangi film garapan Amerika.
Film garapan Amerika terkahir yang dibintangi Cinta Laura bergenre thriller rilis pada 2018 lalu.
Semenjak itu, Cinta Laura kembali membintangi film-film Indonesia.
Artis blasteran Indonesia-Jerman itu pun kini terlihat kembali aktif di dunia hiburan tanah air.
Karenanya, karier Cinta Laura di Hollywood banyak dipertanyakan.
Perjalanan kariernya di Hollywod banyak dipertanyakan, Cinta Laura pun akhirnya buka suara.
Pertanyaan pedas seputar karier Cinta Laura ditanyakan oleh pengacara kondang Hotman Paris.
"Now you're back ini Jakarta since July (Sekarang kamu balik ke Jakarta sejak Juli), tapi dulu Anda mengatakan akan berkibar di Amerika.
Ini Anda gagal apa gimana di Amerika, makanya kamu pulang?" tanya Hotman pedas.
Mendapat pertanyaan semacam itu, Cinta Laura pun memberi jawaban santai.
"Engga, kalo menurut aku dunia ini kan semakin global ya.
Kita nonton netflix, banyak tv series, dan film-film ngga cuma dari Amerika aja, dari Indonesia pun ada, The Night That Comes For Us," jawab Cinta Laura dalam tayangan Hotman Paris Show (3/1/2020).
Pelantun Caliente itu juga mengungkap bahwa sekarang yang penting bukan hanya sekedar artisnya saja yang go international.
"Menurut aku sekarang kita mindset nya harus mulai dirubah.
Cara go international itu bukan hanya dengan meng-import artis-artis kita ke Hollywood.
Tapi kita juga mulai harus mem-boost membuat konten film-film Indonesia yang bisa kita kirim dan bikin go international," ungkap Cinta.
Lebih lanjut Cinta menuturkan tentang mimpinya untuk dunia hiburan Tanah Air.
"I'm still doing thing in LA (Aku masih ada kerjaan di LA), tapi sebenernya goal terbesar aku dalam 5 tahun ke depan itu aku ingin ikut berpartisipasi untuk ngebangun dunia entertainment Indonesia lebih lagi supaya ngga hanya artis-artis kita yang diimport tapi karya-karya kita juga sukses," ucap Cinta.
Cinta juga membeberkan bahwa meski kini dirinya ingin fokus dengan dunia hiburan Indonesia, ia masih aktif di kancah internasional.
Hotman Paris pun menanyakan seputar prestasi Cinta Laura.
"So, bulan lalu ada festival film namanya Official Latino X HBO Latino, jadi kolaborasi dengan HBO America Latin.
And I won best actress in horror film.
Dan aku satu-satunya orang yang bukan orang Latin, that was cool," papar Cinta.
Pertanyaan pedas yang dilayangkan Hotman Paris pada Cinta Laura tak berhenti sampai disitu.
Hotman Paris kembali menuturkan pertanyaan pedas, "Selama berapa tahun di Amerika, kamu mengatakan dirimu sebagai artis atau figuran? Kau sudah bisa mengatakan I'm a movie star or what?"
Mendapat pertanyaan demikian, Cinta Laura pun sempat bingung.
"I never said that (Aku nggak pernanh ngomong gitu), aku pertama ke Amerika karena sekolah di Coloumbia University and everybody knows that.
Setelah lulus aku lulus setahun lebih cepet, setelah 3 tahun lulus pindah ke LA dan kebetulan aku dikenalin salah satu management yang sangat bagus di sana.
Yang ngasih aku opportunity (kesempatan) buat casting buat banyak sekali project-project besar, Star Wars, Paper Planes, Fantastic Beasts II, pokoknya banyak sekali.
Dan setiap peran yang aku dapet itu kalo ngga peran utama ya supporting actress atau peran pembantu utama," terang Cinta.
Mendengar pencapaian Cinta Laura, Hotman Paris pun kagum sendiri.
Meski telah menenmbus Hollywood, Cinta tak ingin publik salah paham tentang dirinya.
"Tapi please jangan misunderstand aku ya, aku bukan bilang ooh I'm a big hollywood star ohh enggak.
Hanya aku bisa ngeliat progres yang baik dalam karir aku di luar sana tapi menurut aku penting sekali sebagai entertainer Indonesia kita juga ngga ngelupain Indonesia dan terus berkarya di sini juga," ungkap Cinta.
Membahas perihal artis yang sukses go international, Hotman pun kemudian menyinggung penyanyi Agnez Mo.
"Kamu merasa ngga lebih top dari Agnez Monica?" tanya Hotman penasaran.
"Aku ngga ngerasa lebih top dari siapapun, menurut aku, aku adalah entertainer yang masih perlu banyak belajar dan masih banyak sekali goals yang harus aku capai supaya bisa lebih baik lagi dan ngehasilin karya yang lebih bagus, jadi journey aku masih panjang," beber Cinta.
Hotman pun merasa Cinta Laura merupakan orang yang bijaksana karena tak memamerkan dirinya.