Suar.ID -Sebuah video menjadi viral di media sosial.
Dalam video ini memperlihatkan seorang wanita yang tak henti menggelengkan kepalanya di pinggir jalan.
Bahkan wanita ini jadi tontonan warga sekitar.
Video ini diunggah oleh sebuah akun Instagram @viralpekanbaru pada Kamis (2/1).
Mulanya nampak seorang wanita berambut panjang sedang jongkok di samping motor.
Karena kelakuan wanita ini, ia pun menjadi pusat perhatian dari warga sekitar dan pengendara yang melintasi lokasi tersebut.
Wanita ini diduga mabuk akibat mengkonsumsi obat-obatan terlarang pada saat merayakan malam tahun baru.
Kemudian terlihat 2 orang yang berusaha menyadarkan wanita ini.
Mereka menyadarkan wanita ini dengan menyirankan air dari parit di dekat lokasi ke kepala wanita ini.
"Viral..... Kejadian terjadi di Pekanbaru, video ini sudah diunggah di beberapa media sosia Facebook maupun Instagram.
Peristiwa ini terjadi pada Rabu, 1 Januari 2020 pagi kemarin di Jalan Arifin Ahmad Pekanbaru, Seorang remajawanitaterlihat sedang tripping tak berhenti bergoyang sambil jongkok.
Diduga ABG tersebut mabuk setelah mengkonsumsi obat terlarang saat perayaan tahun baru kemarin.
Dalam video terlihat warga mencoba menolong cewek ABG tersebut dengan menyiramkan air, bahkan juga sudah diberikan minuman susu agar segera sadar,"tulis akun @viralpekanbaru.
Video ini juga menampilkan sudut pandang yang berbeda dari yang pertama.
Pada sudut pandang ini wanita tersebut mulai nampak sadar.
Terlihat seorang warga memberikan sebuah susu kaleng untuk menyadarkan wanita ini.
"Tadi ada orang yang ngasih aku obat, tapi aku nggak tau siapa," ujarwanitaitu.
Dilansir Kompas.com, wanita tersebut diketahui berinisial FD (19).
Kapolresta Pekanbaru, Kombes Nandang Mu'min Wijaya mengatakan kalau FD ini langsung diamankan oleh polisi bersama sang kekasih RM (19).
Keduanya pun diamankan di rumah masing-masing.
"Yang bersangkutan diamankan di rumahnya bersama pacarnya tadi siang oleh Satresnarkoba Polresta Pekanbaru," Katanya kepada wartawan, Kamis (2/1).
Usai keduanya diamankan, polisi langsung melakukan tes urin kepada pasangan ini.
Hasil tes keduanya oun menunjukkan kalau keduanya positif menggunakan narkoba.
"Hasil cek urine, mereka positif menggunakan narkotika," katanya
Nandang juga menambahkan kalau pada hari itu keduanya baru saja keluar dari hotel.
"Yang si wanita dibonceng cowoknya, dia mengaku pusing dan badannya gemetaran," ungkapnya.
Ketika keduanya diamankan, kondisinya masih dalam keadaan setengah sadar.
Karena hal ini, pasangan ini pun masih sulit memberikan keterangan yang jelas kepada petugas.
"Keduanya masih kita lakukan pemeriksaan. Statusnya masih saksi."
"Kita akan dalami berapa kali mereka menggunakan narkotika," katanya.