Radio Formula 1 Abu Dhabi 2019: Kelihatannya Aku Juga Ikutan Nangis

Rabu, 04 Desember 2019 | 13:00
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Radio Formula 1 Abu Dhabi 2019: Kelihatannya Aku Juga Ikutan Nangis

Suar.ID -Balapan F1 terakhir di musim 2019 diadakan di Abu Dhabi, namun radio dibalik kisah balapan para pembalap masihbanyak yang belum mengetahui.

Karena ini balapan terakhir di musim 2019, pastinya akan ada kata-kata perpisahan dari para pembalap maupun para Engineer atau yang akan pindah tim maupun hengkang dari Formula 1.

Diantara pembalap-pembalap yang tidak mendapatkan kursi F1 pada musim 2020 adalah Nico Hulkenberg dari Tim Renault dan Robert Kubica dari Tim Williams.

Mari kita langsung masuk saja membahas isi dari radio mereka, yang jarangterungkappada saat balapan sedang berlangsung.

Baca Juga: Hasil F1 Abu Dhabi 2019, Balapan Pamungkas di Tengah Padang Pasir!

Diawali pada lap ke-22 terjadi kontak antara Antonio Giovinazzi dari Tim Alfa Romeo dan Robert Kubica yang menyebabkan kerusakan di bagian sayap depan dari mobil Giovinazzi.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Antonio Giovinazzi : "Mobilku rusak kelihatannya."

Alfa Romeo Engineer : "Ada apa Antonio?"

Antonio Giovinazzi : "Sayap depan."

Alfa Romeo Engineer : "Copy, bakal kita cek."

Baca Juga: Hasil F2 Abu Dhabi Sprint Race, Akankah Ini Menjadi Balapan Terakhir Pembalap Indonesia Sean Gelael di Formula 2?

Pada lap ke-35 Sebastian Vettel menunjukkankekesalannya karena terhalang oleh mobil Williams yang seharusnya memberi jalan bagi Vettel karena ia akan di overlap.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Sebastian Vettel : "Ayolah! Ayolah, minggir!"

Di lap terakhir terdapat beberapa radio, dimulai dengan manuver Sergio Perez dari tim Racing Point ketika menyalip Lando Norris dari tim Mclaren untuk merebut posisi ke-7.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Sergio Perez : "Ini adalah salah satu manuver terbaik yang pernah ku lakukan sepanjang karirku! He he he he!"

Racing Point Engineer : "Hebat Checo (panggilan Sergio Perez), hebat! Sungguh luar biasa! Hebat."

Baca Juga: Tidak Suka Seri Penutup MotoGP Diadakan di Valencia, Valentino Rossi Usulkan Balapan Pamungkas Digelar di Indonesia! Rupanya Inilah Alasannya

Masih di lap terakhir, Carlos Sainz dari tim Mclaren berhasil menyalip Daniel Ricciardo dari tim Renault untuk memperebutkan 1 poin di posisi ke-10.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Mclaren Engineer : "Yes, Carlos! Kamu berhasil, teman! 10 tikungan lagi! Posisi 10. Satu Poin! Satu poin yang kita butuhkan! Mari jalankan Scenario 1. Kerja bagus! Gah, hampir saja (tabrakan)! Hebat!"

Carlos Sainz : "Ay yay yay! Woo hoo hoo! Ya ampun, apakah kamu lihat manuverku? Apakah aku merencanakannya atau aku langsung menyodok begitu saja?"

Mclaren Engineer : "Ya, tadi kamu langsung menyodok saja!"

Carlos Sainz : "Aaaah, Sodok!!! Aaaah! Itu susah banget lho, Guys. Oh! Makasih!"

Baca Juga: Baru saja Jorge Lorenzo Putuskan Pensiun dari MotoGP, Kini Permintaan 'Nakal' Sang Pembalap, Blak-blakan Dibongkar Nikita Mirzani saat Barengan di Villa Bali

Di akhir balapan, Lewis Hamilton berhasil memenangkan GP Abu Dhabi 2019.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Mercedes Engineer : "Masuk sono, Lewis! Balapan yang luar biasa, Champ! Eh! Itu sunguh-sunguh luar biasa! Kelihatannya kamu gak keringatan pas lagi balapan, teman."

Lewis Hamilton : "Aku bisa pastikan ke kamu kalo aku keringatan, He he! Tapi, Wow Guys, Balapan yang luar biasa! Minggu yang luar biasa! Aku cuma pengen mengucapkan rasa terima kasih yang besar kepada semuanya. Yang disini, yang di rumah. Aku cuma pengen bilang kalau ini (kemenangan) buat para fans."

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Baca Juga: Pembalap Indonesia Sean Gelael Terdepak dari Tim Prema! Apakah Ia Masih akan Membalap di F2 Musim 2020?

Saat melintasi Finish lineLando Norris dari Tim Mclaren mengucapkan salam perpisahannya yang cukup emosional ke Engineernya, Andrew Jarvis yang akan meninggalkan Mclaren.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Lando Norris : "Jarv, dari lubuk hatiku yang terdalam, aku ingin mengucapkan rasa terima kasih yang luar biasa atas semua yang telah kamu lakukan."

Andrew Jarvis : "Terima kasih, teman. Kamu tahu sendiri kalau akunggak jago ngomong seperti kamu maupun Will (Engineer lain di Tim Mclaren F1), tapi aku cuma pengen bilang kalau kamu sudah seperti seorang legenda yang hebat. Aku enggak bisapercaya dengan pancapaiantahun pertama di F1 yang kamu miliki dan juga memiliki kesempatan untuk berbagi momen tersebut bersamamu."

Lando Norris : "Kamu nangis ya!? Ha ha ha! Ah ha ha! Hah! Aaaah, Jarv nangis! Kelihatannya aku juga ikutan nangis." (terdengar suara tangisan Norris)

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Baca Juga: Gugat Cerai Istri Kendati Usia Pernikahan Masih Seumur Jagung, Mantan Pembalap yang Pernah Membawa Harum Nama Indonesia Ini Malah Pilih Balikkan dengan Mantannya

Tim Renault juga mengucapkan salam perpisahannya kepada Nico Hulkenberg, karena pada musim 2020 nanti dia akan digantikan oleh mantan pembalap Force India (nama lama tim Racing Point) sekaligus merangkap sebagai pembalap cadangan di Mercedes tahun ini, Esteban Ocon.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Renault Engineer : "Nico. Aku cuma ingin menyampaikan terima kasih banyak. Ini sudah menjadi 3 tahun yang luar biasa bersamamu. Terima kasih."

Nico Hulkenberg : "Makasih Sladey! Aku harap aku bisa mengucapkan hal yang sama, teman!"

Renault Engineer : "Ha ha ha ha ha ha! Mantap!"

Nico Hulkenberg : "Aku cuma bercanda doang kok, teman!Terima kasih banyak untuk semuanya."

Baca Juga: Dianggap Hanya Bermodalkan Kekayaan Orangtua dan Tidak Bertalenta, Pebalap Tampan Ini Disebut Tak akan Balap Lagi Musim Depan

Tidak hanya Nico Hulkenberg saja yang hengkang dari F1, Robert Kubica akan meninggalkan Tim Williams saat musim 2019 usai.

Pada musim 2020 ia akan digantikan oleh Nicholas Latifi yang merupakan runner up dalam ajang balapan Formula 2.

Tangkapan layar Youtube Formula 1
Tangkapan layar Youtube Formula 1

Williams Engineer : "Ok, Robert. Untuk yang terakhir kali di tahun ini, kamu melintasi garis finish."

Robert Kubica : "Terima kasih semuanya untuk usaha kalian sepanjang musim ini. Tahun ini tidak gampang, tapi ya... Kerja baik, Guys. Terima kasih. Dan semoga beruntung ke depannya."

Williams Engineer : "Terima kasih. Ini merupakan tahun yang berat bagi kita semua. Tapi merupakan sebuah kehormatan telah bekerja sama denganmu. Terima kasih banyak."

(Ervananto Ekadilla/Suar.ID)

Tag

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber Youtube Formula 1