Detik-detik Bayi Nyaris Terjatuh dari Lantai Atas Rumahnya, Hewan Ini Lakukan Aksi Heroik dan Selamatkan Nyawa Sang Bayi

Kamis, 07 November 2019 | 15:30
Tangkap layar YouTube/ CP Network 2

Viral video seorang bayi yang nyaris jatuh dari tangga, namun nyawanya tertolong berkat hewan ini yang cekatan menolongnya

Suar.ID - Viral di media sosial video seorang bayi yang nyaris jatuh dari tangga.

Beruntung, ada hewan yang berlari kencang demi selamatkan nyawa sang bayi.

Dilansir China Press, peristiwa terjadi di sebuah rumah di China.

Insiden yang nyaris merenggut keselamatan bayi tersebut terjadi pada 31 Oktober 2019.

Baca Juga: Jerit Tangis Bersahutan, Inilah Detik-detik Memilukan Atap Sekolah Ambruk hingga Tewaskan Guru dan Siswa

Peristiwa diketahui melalui rekaman CCTV rumah, sekitar pukul 5 pagi waktu setempat.

Rekaman CCTV yang diunggah akun Youtuber CP Network 2 itu mulanya menampilkan sebuah ruangan.

Tampak beberapa barang di sana, seperti kursi goyang, sofa, dan ranjang bayi.

Terlihat seorang bayi laki-laki kisaran usia 1 tahun berada di dalam ruangan sedang bermain di dekat sofa.

Ia terlihat sendirian, tanpa ada pengawasan dari orangtuanya.

Baca Juga: Seorang Pria Bertahan Hidup dengan Otak Dimakan Cacing Pita Selama 15 Tahun Terakhir

Sementara itu, ada seekor kucing berbulu putih dan hitam, berdiri di atas sofa.

Bayi dan kucing tersebut sempat berinteraksi sejenak.

Sang bayi berusaha menggapai sofa, tetapi tak sampai.

Si kucing pun melambaikan kakinya untuk meraih tangan bayi, tetapi juga tak terbalaskan.

Sehingga, bayi laki-laki itu merangkak ke arah lain.

Dia merangkak cepat menuju ke arah bawah CCTV.

Saat berada di tengah ruangan, bayi berbaju merah itu menoleh ke belakang.

Ia menoleh ke arah kucingnya.

Si kucing pun mengamati tingkah bayi.

Baca Juga: Berkali-kali Sujud di Depan Pintu Kamar Hotel, Apa yang Dilakukan Pria Ini Sungguh Mencengangkan, Ternyata Demi Kepuasan Psikologisnya

Kemudian, sang bayi melanjutkan langkahnya merangkak mendekat menuju pintu ruangan.

Saat itu terlihat pintu ruangan sedang dalam posisi dibuka.

Padahal, di bawah pintu tersebut, ada anak tangga ke bawah.

Meskipun begitu, bayi tersebut tetap merangkak menuju tangga.

"Sadar" sang bayi akan berada dalam bahaya, si kucing bertindak.

Ia segera berancang-ancang.

Lantas, ia melompat jauh dari atas sofa menuju ke tubuh sang bayi.

Ketika bayi berada di mulut pintu, kucing tersebut dengan sigap menerkam tubuh bocah laki-laki itu.

Hewan itu berusaha menarik tubuh sang bayi agar tidak terjun ke tangga.

Baca Juga: Perutnya Semakin Membuncit, Presenter Cantik Ini Sering Lupa Dirinya Hamil, Lakukan Hal Ini hingga Kena Tegur Suami

Tangkap layar YouTube/ CP Network 2
Tangkap layar YouTube/ CP Network 2

Detik-detik kucing selamatkan bayi yang akan terjatuh dari tangga

Tak hanya itu, si kucing juga menghalangi jalan menuju tangga, agar bayi kecil tersebut tidak lanjut merangkak.

Dengan kedua kakinya, ia menghalau wajah bayi agar tidak bergerak maju.

Akhirnya, sang bayi menyerah.

Perhatiannya teralihkan oleh hal lain yang dia temukan di sekitar pintu.

Bocah itu juga mengajak kucingnya berinteraksi.

Kemudian, dia kembali merangkak ke arah kursi.

Meskipun begitu, nampaknya si kucing masih ingin "bertindak lebih".

Baca Juga: Pria Ini Beli Reruntuhan Kastil 'Seram' Murah, Namun Kini Malah Menjadi Hunian Elegan yang Bernilai Rp 23 Miliar setelah Direnovasi, Yuk Intip Bagian Dalamnya!

Walapun sang bayi telah berada di zona aman, kucing tersebut kembali menerkamnya.

Nampaknya, si kucing gemas dengan kepala bayi.

Anak tersebut tampak kewalahan karena tingkah hewan peliharaannya.

Tubuhnya terguling di samping kursi goyang.

Beruntung, bocah laki-laki itu terlihat baik-baik saja.

Dia kembali bangkit menegakkan tubuhnya.

Berikut adalah foto tangga yang akan dijejaki sang bayi :

Baca Juga: Becak Motor Pak Adil Terbakar saat Menunggu Penumpang, Warga Malah Melakukan Siaran Langsung Alih-alih Menolong Memadamkan Api

China Press
China Press

Tangga yang akan dijejaki sang bayi

Sosok kucing penyelamat :

China Press
China Press

Sosok kucing penyelamat

Baca Juga: Indonesia Kembali Mengirimkan Putra Bangsanya ke Ajang Balapan Berkelas Dunia Moto2! Inilah Prestasi Seabrek Andi Gilang yang Membuatnya Mendapat Tunggangan pada 2020

Simak videonya berikut:

Tag

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber china press