Mau Nurunin Berat Badan? Coba 5 Makanan yang Dapat Bantu Kurangi Lemak di Tubuh secara Efektif Ini

Senin, 30 September 2019 | 09:30
Pixabay

Ilustrasi Makanan Sehat.

Suar.ID -Orangyang memiliki berat badan berlebihtidak dapatmenurunkan berat badan hanya dengan mengangkat beban atau berlari.

Makan makanan yang sehat dan bersih sama pentingnya untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan guna menurunkan berat badan.

Beberapa dari makanan tersebut adalahbuah dan sayuran penuh yang penuh dengan nutrisi, baik untuk kesehatan dan membantu mempercepat proses penurunan berat badan.

Jadi, jika anda berpikir untuk menurunkan berat badan, maka amat disarankan untuk mengikuti pola makan yang sehat.

Baca Juga: Mengira Sehat, Pasutri Ini Memberikan Diet Vegan untuk Bayinya, Namun Hal Mengerikan Inilah yang Terjadi Setelahnya!

Dilansir dari HonestDocs,inilah 5 jenis makanan yang tepat dikonsumsi bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan secara efektif :

1. Kacang

Organic.ng
Organic.ng

Kacang Almond.

Kacang kaya akan serat, protein, vitamin, dan mineral.

Kacang-kacangan seperti almond, kenari, kacang tanah, dan bunga matahari tidak hanya menjaga kesehatan jantung dan mengurangi kolesterol, tetapi juga memperkuat fungsi tulang dan otak.

Baca Juga: Hati-Hati! Penelitian Menunjukkan Minum Air Es Saat Cuaca Panas Ternyata Berakibat Buruk!

2. Kacang kedelai

Fitday
Fitday

Kacang Kedelai dan Susu Kedelai.

Kacang kedelai mengandung banyak protein dan serat larut yang membantu mempercepat pemrosesan lemak dalam tubuh.

Kacang kedelai, tahu, kacang merah, kacang panggang, buncis, kacang hitam, dan jenis kacang kedelai lainnya, dapat meningkatkan laju metabolisme.

Jenis makanan itujuga dapat mengurangi nafsu makan, hingga membantu menurunkan berat badan.

Kacang kedelai juga dapat dikonsumsi dengan cara dibuat menjadi susu.

Baca Juga: Berangkatkan ART-nya ke Tanah Suci, Jessica Iskandar Minta Didoakan Soal Pernikahannya dengan Richard Kyle

3. Sayuran hijau

Tribun Sriwijaya
Tribun Sriwijaya

Sayuran Hijau.

Sayuran yang memiliki daun hijau, memiliki vitamin, mineral, fitonutrien, antioksidan, protein, dan serat dalam jumlah yang luar biasa.

Contohnya, seperti brokoli, bayam, kangkung, dan sayur hijau lainnya.

Sayuranjuga memiliki kalorilebih sedikit, dan dapat membantu mengurangi kadar lemak dalam tubuhmu.

Baca Juga: 16 Tahun Ditutupi, Denny Cagur Bongkar Fakta Alasan Beddu Sampai Dikeluarkan dari Cagur, Sosok Wanita Disebut Jadi Penyebabnya

4. Sereal dan gandum

RDelicious Kitchen
RDelicious Kitchen

Roti Gandum.

Roti gandum, beras merah, gandum, bubur, dan sereal memiliki nilai gizi yang cukup.

Bahan makanan tersebut adalah sumber zat besi yang baik danmampu memberi energi pada tubuh.

Gandum meningkatkan prosespeleburan kalori dengan mengurangi jumlah kalori yang disimpan selama proses pencernaan.

Lalu, secara bersamaan mempercepat proses metabolisme dan dapat membantu meningkatkan proses penurunan berat badan.

Baca Juga: Barbie Kumalasari Digugat Cerai? Indra Tarigan Tulis Ucapan Penyemangat untuk Galih Ginanjar: 'Itu yang Terbaik'

5. Buah-buahan

HonestDocs
HonestDocs

Buah-Buahan.

Buah-buahan adalah makanan terbaik bagi segala jenis diet.

Sebab, buah-buahan mengandung lebih sedikit kalori dan sejumlah besar serat, vitamin, mineral, antioksidan dan nutrisi lainnya.

Oleh karena itu buahmerupakan sumber yang bagus untuk diet penurunan berat badan.(Ervananto Ekadilla/Suar.ID)

Editor : Adrie P. Saputra

Sumber : Honestdocs

Baca Lainnya