Inilah Bisnis Minuman Hits Beromzet Milliaran Milik Bu Dendy, Wanita yang Dikabarkan Mau Jadi Bos Baru dari Mantan Asisten Raffi Ahmad

Jumat, 13 September 2019 | 16:00
Instagram/merryraffiahmad

Bisnis beromzet milliaran milik Bu Dendy

Suar.ID - Masih ingat dengan Bu Dendy yang pernah viral gara-gara menyawer uang ratusan juta kepada pelakor?

Belakangan ini, namanya kembali menjadi perbincangan.

Bukan lagi karena aksinya menyawer pelakor, namun karena ia dikabarkan jadi bos baru Merry atau Muhammad Sadeli, mantan asisten Raffi Ahmad.

Seperti yang diketahui, pada salah satu tayangan YouTube Rans Entertainment, Merry pernah pamit jadi asisten Raffi Ahmad.

Baca Juga: Merry Pamit, Raffi Ahmad Hadiahkan Barang Kesayangan Senilai Rp 600 Juta Sebagai Kenang-kenangan

Merry hengkang dari pekerjaan yang sudah 13 tahun digelutinya itu dan memilih kembali ke Madura.

Dikabarkan bahwa Merry kembali ke Madura untuk dijodohkan oleh sang ibu.

Pemilik nama asli Muhammad Sadeli ini bahkan berujar tak bisa kembali lagi ke Jakarta dan akan menetap di kampungnya di Dusun Sreseh, Klobur, Sampang, Madura.

Namun, tak lama setelah kembali ke Madura, Merry muncul di kanal Youtube Bu Dendy, Republik Dendy Channel.

Baca Juga: Mengejutkan! Polisi Temukan Kerangka Seorang Pria yang Hilang 21 Tahun Silam Melalui Google Maps

Merry tampak menghadiri acara peresmian usaha milik Bu Dendy.

Saat berbincang-bincang, rupanya disinggung tentang keinginan Merry untuk bekerja dengan wanita bernama asli Rovi Solikah itu.

Sambil memuji kebaikan Bu Dendy, Merry pun mengungkapkan kemauannya untuk bekerja dengan pengusaha tersebut.

"Siapa yang nggak mau, Ibu Dendy kan baiknya sama kayak bos saya dulu," ucap Merry.

Baca Juga: Hati Najwa Shihab Amblas Kenang Momen BJ Habibie Menangis setelah Dibisiki Quraish Shihab

Ternyata, meski sempat viral dengan kegarangannya melabrak pelakor, di mata Merry Bu Dendy adalah sosok yang baik.

Ia menyamakan kebaikan Bu Dendy dengan mantan bosnya, Raffi Ahmad.

Disamakan dengan Raffi Ahmad, Bu Dendy pun segera memanjatkan doa agar rezekinya pun sama dengan suami Nagita Slavina itu.

Usut punya usut, kalau soal kekayaan tampaknya Bu Dendy memang tidak kalah dengan mantan bos Merry itu.

Baca Juga: Dua Pesawat Kertas 'Mendarat' di Pusara BJ Habibie, Jadi Hal Istimewa Usai Pemakaman

Pasalnya ia dan suaminya menggeluti bisnis minuman yang menggunakan sistem waralaba (franschise) beromzet milliaran.

Bahkan, outletnya sudah berjumlah lebih dari 2.000 yang tersebar di seluruh Indonesia.

Kalau Anda penggemar minuman coklat, pasti sering mendengar nama brand minuman coklat milik Bu Dendy, namanya Nyoklat Klasik

Tentunya dengan outlet sebanyak itu membuat Bu Dendy bisa disebut sebagai orang kaya raya.

Baca Juga: Inilah Daftar Nama Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Terpilih Periode 2019-2023

Terlebih lagi, mereka menggunakan sistem waralaba yang harga paketnya bervariatif.

Paket waralana Nyoklat Klasik ini mulai dari Rp12 juta hingga Rp250 juta untuk paket tertingginya.

Dalam situs resminya bahkan terdapat kata-kata dari CEO Nyoklat Klasik bernama Dendy.

Bisnis Dendy ini telah mereka jalani sejak tahun 2013 dan tetap berlangsung hingga hari ini.

Baca Juga: Inilah Daftar Nama Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Terpilih Periode 2019-2023

Bahkan, Dendy berani menjamin bahwa untuk waralaba ini, partner mereka akan segera mendapat balik modal dalam waktu kurang dari 60 hari!

Omzet tiap outlet diperkirakan berkisar antara Rp500 ribu hingga Rp2 juta per hari.

Itu kan omzet waralabanya saja, lalu darimana pendapatan rutin Dendy?

Nah, ternyata setiap mitra yang telah membeli paket waralaba Nyoklat Klasik ini masih harus membayar biaya tahunan.

Baca Juga: Sang Adik Meninggal Dunia, Boy William Tulis Pesan Pilu: Tunggu Aku, Ray...

Besar biaya tahunan ini adalah Rp1 juta untuk paket silver dan Rp3 juta untuk paket gold.

Gampangnya, jika ada 2.000 outlet dan kira-kira saja masing-masing outlet membayar biaya tahunan Rp1 juta rupiah, berarti sebesar Rp2 miliar rupiah masuk ke kantong Dendy dan istri.

Itu belum kalau ternyata ada yang membeli paket waralaba gold, yang biaya tahunannya Rp3 juta dan keuntungan dari outlet-outlet miliknya sendiri.

Nah, bisa terbayang kan bahwa Bu Dendy juga tak kalah kaya dengan Raffi Ahmad?

Baca Juga: Viral Tagar #BlowTheHazeBack: Orang-orang Malaysia Rupanya Ingin Mengadakan Acara Tiup Kembali Kabut Asap ke Indonesia

Editor : Adrie P. Saputra

Sumber : intisari, Grid.ID

Baca Lainnya