Kocak! Melarikan Diri dari Pemiliknya, Ratusan Bebek Ini Banjiri Jalan Raya hingga Timbulkan Kemacetan Lalu Lintas

Sabtu, 10 Agustus 2019 | 11:43
Daily Mail

Ratusan Bebek Ini Banjiri Jalan Raya hingga Timbulkan Kemacetan Lalu Lintas

Suar.ID - Jika biasanya kemacetan jalan raya disebabkan oleh kendaraan atau iring-iringan warga sekitar yang tengah merayakan suatu hal seperti karnaval, maka berbeda dengan kemacetan di India yang satu ini.

Kemacetan di sebuah jalan di Alappuzha Kerala, India Selatan, disebabkan oleh para bebek yang kabur dari pemiliknya.

Daily Mail
Daily Mail

Bebek membanjiri jalan raya di India

Dilansir dari Daily Mail (10/8/2019), Sebuah video menunjukkan ratusan bebek tengah berlarian di jalan raya dan membuat macet.

Bebek-bebek itu membajiri jalan kota yang tengah sibuk, membuat mobil dan motor yang tengah berlalu lalang harus berhenti saking penuhnya jalan itu oleh kawanan bebek.

Baca Juga: Unik! Agar Tak Kecanduan Gadget, Seorang Ayah Buatkan Mainan Keren

Daily Mail
Daily Mail

Seorang wanita berusaha mengarahkan bebek keluar jalan raya

Tampak seorang wanita memakai baju orange mencoba mengarahkan bebek-bebek itu keluar dari jalan raya menggunakan sebuah tongkat.

Sementara para pejalan kaki tampak menonton dari pinggir jalan.

Meski bebek-bebek itu telah diarahkan untuk menyingkir dari jalan raya, namun mereka tak kunjung habis.

Setelah beberapa bebek tampak berbelok ke jalan lain, bebek lainnya bermunculan lagi.

Baca Juga: Masih Ingat Kasus Nenek yang Menipu Pacarnya dengan Foto Wanita Cantik? Dia Akhirnya Menangis Sejadi-jadinya Sambil Minta Maaf

Daily Mail
Daily Mail

Bebek membanjiri jalan raya di India

Cukup lama bebek-bebek itu memenuhi jalan raya sebelum akhirnya bisa ditangani.

Selain wanita itu, akhirnya beberapa orang yang menonton di sana pun ikut mencoba mengarahkan bebek-bebek itu ke tempat yang aman.

Barulah setelah beberapa menit, jalanan kembali bersih.

Bebek-bebek itu diarahkan ke sawah terdekat di mana mereka bisa mendinginkan diri dari drama pelarian mereka.

Baca Juga: Bolehkah Kurban untuk Orang yang Sudah Meninggal? Begini Penjelasan para Ustaz

Editor : Adrie P. Saputra

Sumber : Daily Mail

Baca Lainnya