Suar.ID -Artis Aming Sugandhi menyampaikan pendapatnya soal sikap publik figur yang kadang-kadang menggunakan akun media sosialnya dengan kurang bijak.
Komedian bernama lengkap Aming Supriatna Sugandhi ini merasa banyak publik figur yang sering memperlihatkan kehidupan mereka yang mewah.
Lebih lanjut lagi, pria yang namanya melejit melaluiacara komedi Extravaganza ini merasa sedih karena hal tersebut bisa membuat masyarakat memaksakan gaya hidup publik figur meski sebenarnya tak mampu.
Alasannya karena tak semua follower yang mengikuti sang publik figur di sosial media memiliki pendidikan yang cukup baik, sehingga bisa saja mereka langsung mengikuti gaya hidup idolanya tanpa berpikir panjang.
Baca Juga : Pencurian Bermodus Pecah Kaca Mobil, Pelaku Pakai Busi yang Diemut, Barang Korban Raib dalam Sekejap
Bahkan ia mengungkapkan kekhawatirannya jika masyarakat melakukan segala cara hingga berbuat tindakan kriminal demi memenuhi gaya hidup seperti artis pujaannya.
Artis kelahiran 7 November 1980 ini menuliskan sebenarnya tak masalah untuk memperlihatkan hasil kerja keras para publik figus di media sosial.
Menurutnya, memperlihatkan hasil kerja keras juga bisa memotivasi masyarakat agar bekerja keras dan menjadi sukses.
Namun jika aktivitas seperti itu terlalu sering bahkan dilakukan secara terus menerus,hal itu berbahaya.
Ia menuliskan pendapatnya mengenai ini di akun instagramnya, @amingisback pada Selasa (2/4/2019).
Baca Juga : Kisah Guru di Pedalaman NTT yang Tetap Gigih Meski Hanya Digaji Rp 85.000 Sebulan,
Dalam unggahan itu terlihat Aming sedang berdiri di tepi kolam renang sambil membawa beberapa tas seolah menggambarkan perilaku publik figur yang suka mempertontonkan hidupnya yang mewah.
Berikut pemikiran Aming Sugandhi yang disampaikannya dalam unggahan tersebut.
"SEBAGAI PUBLIC FIGURE...KT BOLEH MEMAMERKAN HASIL KERJA KERAS KITA SESEKALI...UTK MEMOTIVASI BAHWASANYA FROM ZERO TO HERO ITU VIBRASI POSITIF YG HARUS DITULARKAN ...SO OUR FOLLOWERS BEING MOTIVATED TO ACHIEVE THEIR GOALS IN A +WAYTAPI KLO SERINGKALI KT MEMAMERKAN APA YG KT PUNYA SCR TERUS MENERUS ..BAHAYA! ITU NAMANYA INSENSITIVE...G PEKA...BRANDING THE FOLLOWERS CONSTANTLY! TRAGICALLY...OUR SOCIAL GAP BETWEEN THE HAVE N UNHAVE MSH JOMPLANG BGT.. FOLLOWER YG MAMPU LANGSUNG BELI..KLO YG NGGAK...YAITU JATOHNYA MAKSAIN ...INSTANT!
JADI PENIPU JADI JAHAT JADI KHILAF EVEN WORST JADI KRIMINAL. UTK DPT WHAT THEY REALLY WANT THE MOST! INGET...GA SEMUA FOLLOWER KT EDUCATED KAN (G TERDIDIK,TANPA BERMAKSUD CLASSIS YA) ...SO DONT GET ME WRONG FOLKS. PITY THEM KLO MRK JADI PRIBADI YG ENVY TRUS JADI CRIMINAL GARA2 FEED INSTAGRAM KITA
SO MULAI SKRG GUE HARAP MAKIN BNYK PUBLIC FIGURE KT (INCLUDING ME) USING THEIR SOCIAL MEDIA PALTFORM WISELY FOR SOMETHING MORE INSPIRING AND USEFUL TOWARD HUMANKIND AND MOST OF IT ALL, FOR A BETTER INDONESIA...NAMASTE.
OYAH BEDAIN ANTARA NYINYIR SATIR AMA WACANA AKYU YG BELAGA CERDAS YAAANOTED : EVEN AS AN INFLUENCER U GUYS GOTTA FIND OUT THE PROPER WAY TO SELL IT PRODUCT..BE WISE B NICE BE CAREFUL...THIS IS INDONESIA...IF U KNOW WHAT I MEAN"
Aming berharap agar semua publik figur, termasuk dirinya yang dapat menggunakan media sosial dengan bijak sehingga dapat menginspirasi masyarakat.
Ia ingin agar banyak publik figur dengan perannya yang bisa memengaruhi masyarakat luas bisa membuat Indonesia menjadi lebih baik.
Baca Juga : Sering Disebut Suka Cari Sensasi dan Dihujat Netizen, Ria Ricis Ungkap Lucinta Luna Adalah Sosok yang Baik
Postingannya ini mendapat komentar dari warganet, banyak diantara mereka yang setuju dengan pemikiran Aming.
"Kaka kesayaaaangn emaang top markotop"
"Bener bangeettt kaa@amingisback!!!! four thumb up !!!"
"Bagus dan setuju sekali dg caption nya. Miris kalau figur publik promosi / endorse online shop barang kw. Membuat dan/atau memasarkan barang kw adalah pencurian hak properti intelektual (intellectual property rights). Apakah mencuri sekarang sudah halal?"
Tulis beberapa warganet di kolom komentar instagram Aming Sugandhi.