Suar.ID -Di zaman yang sudah maju ini, ilmu teknologi selalu berkembang.
Banyak juga teknologi-teknologi baru yang canggih diciptakan untuk memudahkan kebutuhan manusia.
Namun terkadang manusia ingin memiliki teknologi yang canggih bukan karena buth, tapi karena gengsi semata.
Uniknya, ada berbagai macam cara untuk mendapatkan gadget yang diinginkan untuk menunjang gaya hidupnya.
Salah satunya dialami oleh seorang mahasiswi yang rela menjual sel telurnya untuk membeli handphone terbaru yang ia inginkan.
Dilansirdari Bastille Post Minggu (10/3/2019), diketahui seorangmahasiswiasal Hangzhou, Tiongkok rela menjual sel telurnya demi mendapatkanhandphonejenis iPhone terbaru.
Belum ada konfirmasi kapan pastinya peristiwa ini terjadi.
Baca Juga : Hasil Tes Kejiwaan Adi Saputra, Pria yang Unboxing Motor Scoopy Terungkap, Pernikahannya Terpaksa Ditunda
Menurut keterangan, wanita yang tak disebutkan namanya ini ingin membeli iPhone seri terbaru, namun tak memiliki uang yang cukup.
Karena harganya yang cukup mahal, ia pun juga malu apabila harus meminta uang kepada orang tuanya untuk membeli ponsel tersebut.
Lalu pada suatu hari ia melihat sebuah poster yang ditempel di dinding toilet yang menawarkan uang cukup banyak bagi wanita yang mau menyumbangkan sel telurnya.
Dalam poster tersebut tertulis keterangan bahwa hal itu tak akan melukai tubuhnya dan hanya perlu menjual sel telurnya dengan injeksi setiap harinya selama setengah bulan.
Akhirnya demi mendapatkan ponsel yang di inginkannya, mahasiswi itu pun menyetujui tawaran dalam poster tersebut.
Baca Juga : Baru Dua Minggu Menikah, Reino Barack Bocorkan Sifat Buruk Syahrini
Ia pun mendapat tawaran harga ganti sel telurnya sebanyak 10.000 yuan atau sekitar Rp 21 juta.
Kemudian wanita ini pun pergi ke tempat transaksi selama 10 hari berturut-turut untuk menyumbangkan sel telurnya.
Dalam proses penyumbangansel telur, pihak penawar jasa menyuntikkan obat-obatan dan mengeluarkansel telurdari dalam tubuh wanita tersebut.
Namun nasib tak baik malah menimpa wanita itu.
Setelah menjalani proses penyuntikan untuk diambil sel telurnya, ia mengalami pembengkaan hingga 7 - 8 bulan kehamilan.
Setelah dilakukan pemeriksaan medis, dokter menemukan bahwa ovariumnya membesar secara abnormal disertai perut yang penuh air.
Baca Juga : Beredar Video Prabowo Tepak Tangan dan Peringatkan Seorang Pria
Dari dalam perutnya para dokter mengeluarkan 5 liter ascites, dan diduga kuat wanita ini telah menderita kanker ovarium.
Setelah ada pemeriksaan lanjut dan serangkaian tes medis, wanita ini didiagnosis menderita syndrom over simulation, yang jika tidak segera diobati akan menyebabkan kematian.
Wanita ini pun akhirnya memberi keterangan kepada dokter bahwa ia menjual sel telurnya melalui pasar gelap.
Suntikan obat pada saat pengambillan ovulasilah yang menyebabkan pembengkakan.
Baca Juga : Mau Lapor SPT Online tapi Lupa EFIN Pajak? Jangan Panik, Begini Cara Dapatkan EFIN Kembali, Mudah Kok!
Kondisinya pun mulai stabil dan berangsur normal setelah menjalani perawatan selama tiga hari.
Dokterpun menganjurkan untuk tidak melakukan transaksikesehatanmelalui pasar gelap apalagi menyangkut organ vital.
Pasalnya, peralatan medis yang digunakan belum tentu hegienis dan cenderung menyebabkan infeksi dan komplikasi, serta bisa mempengaruhi ovarium dan fungsi reproduksi.(Nicolaus)
Artikel ini telah tayang di Gridhot.id dengan judulNiatnya Jual Sel Telur untuk Beli Ponsel Tipe Terbaru, Seorang Mahasiswi Justru Terkena Kanker Ovarium