“Mereka tidak akan membunuhmu dan menyerangmu tanpa alasan.
“Mereka ingin dibiarkan sendiri. Orang akan diserang jika mereka memberi makan buaya, mengganggunya, tetapi mereka cukup dingin, bahkan di alam liar.
"Mereka tidak ingin berhubungan dengan manusia," ujarnya.
Gabby mengabiskan hari-harinya dengan merelokasi buaya yang dianggap menanggu dari danau-danau dekat pemukiman warga ke tempat yang lebih aman.
Baca Juga : Nikita Mirzani Unggah Foto Lepas Hijab, Irfan Hakim Minta Nikita Istiqomah Berhijab
Alligator kesayangannya adalah reptil tua bernama Swamp.
Kaki belakang alligator ini patah dan salah satu matanya katarak.
Hubungan Gabby dengan Swamp bahkan seperti hubungan manusia dengan manusia.
“Berbaring saja di sana dan dia akan membiarkanku berpelukan dengannya. Dia adalah kekasih dan aku mencintainya," katanya.
Meski begitu, Gabby tidak memungkiri bahwa pekerjaannya penuh dengan risiko.
Baca Juga : Inilah Yang Huiyan, Perempuan Terkaya di China yang Bisa Hasilkan Kekayaan Rp30 Triliun dalam 4 Hari