"Pelaksana wasiatnya saya sendiri,” tuturnya.
Nyatanya, menurut Amelia, Dorce tidak memberikan warisan kepada empat anak yang dia adopsi.
Sebagai gantinya, empat anaknya itu masing-masing diberi rumah sebagai tempat tinggal masing-masing dengan keluarga mereka.
“Anak angkat kan enggak dapat waris, kecuali tadi itu adalah anak kandung,"
"Tapi, Dorce engga punya anak kandung kan,"
"Tapi, Dorce sudah hadiahkan masing-masing satu rumah untuk semua anaknya,"
"Karena sudah merawat Dorce dan menemani kehidupan Dorce semasa hidup,” tuturnya.
Ternyata, semua harta warisan Dorce diberikan kepada yayasan anak yatim yang ia punya.
Dorce Gamalama memiliki beberapa rumah kontrakan dan juga deposito senilai Rp 3 miliar.
Warisan Dorce Gamalama ini ditujukan kepada anak yatim yang berada dalam yayasan miliknya.