Suar.ID - Beberapa warga Cimahi mungkin ingin liburan tipis-tipis ke Cicalengka, Bandung.
Naik kereta lokal adalah salah satu solusi berwisata yang hemat.
Untuk jadwal kereta api lokal Bandung Raya dengan rute Cimahi-Cicalengka memang sering digunakan warga Cimahi yang ingin liburan ke luar kota.
Salah satu tempat asyik di Cicalengka yang sangat menarik untuk dikunjungi adalah wisata air "Karinding".
Wisata air "Karinding" merupakan objek wisata berupa kolam renang.
Di sini ada camping ground yang cocok banget buat lokasi berakhir pekan.
Air di sini sangat jernih karena berasal dari air Curug Cinulang.Lokasinya ada di Jalan Curug Cinulang Nomor 1, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa BaratTempat ini buka setiap hari mulai dari pukul 07.00 sampai pukul 18.00 WIB.Harga tiket masuknya sangat terjangkau, yaitu cuma Rp10.000.
Kamu bisa naik kereta api kemudian menyewa kendaraan atau naik ojek online setelah sampai Stasiun Cicalengka.Harga tiket kereta api lokal Bandung Raya sangat terjangkau, yaitu hanya sebesar Rp 5 ribu.Jika Anda ingin membeli tiket kereta api lokal Bandung Raya, Anda bisa memesan melalui aplikasi KAI Access atau bisa beli tiket melalui loket.Berikut jadwal kereta api lokal Bandung Raya Cimahi - Cicalengka Februari 2023:-450A Lokal Bandung Raya Rute Cimahi-Cicalengka 04.58 -06.19
-452A Lokal Bandung Raya Rute Cimahi-Cicalengka 06.53-08.27
-454B Lokal Bandung Raya Rute Cimahi-Cicalengka 07.28-09.04
-455A Lokal Bandung Raya Rute Cimahi-Cicalengka 08.43-10.20