Menjelang jadwal Persib vs PSIS, Persib kedatangan pemain baru. Mampukah Maung Bandung mempertahankan rekornya tak pernah kalah?
Suar.ID -Selama di bawah kendali Luis Milla, Persib tak pernah terkalahkan dalam 12 pertandingan.
Catatannya: 10 kali menang, 2 kali seri.
Imbasnya, Persib sekarang berada di posisi pertama klasemen sementara Liga 1.
Akankah rekor itu akan tetap bertahan saat menghadapi tuan rumah PSIS Semarang 31 Januari nanti?
Luis Milla datang ke Bandung ketiga tim Maung Bandung dalam kondisi compang-camping.
Di bawah asuhan Robert Rene Alberts, Persib hanya mengolek tujuh poin dari tujuh laga.
Artinya, tugas berat diemban Luis Milla yang resmi menandatangani kontrak dengan Persib pada 22 Agustus 2022 lalu.
Dan tangan dingin Luis Milla benar-benar ajaib.
Ditulis Bola Sport, Luis Milla melakoni debutnya memimpin Teja Paku Alam dkk pada laga pekan kedelapan Liga 1 2022/2023.
Ketika itu Persib menjamu RANS Nusantara di GBLA pada 4 September 2022.
Persib menang 2-1 ketika itu.