Suar.ID - Nama Tiko saat ini dikenal oleh banyak orang.
Pasalnya, Tiko muncul di berbagai platform media sosial setelah diketahui tinggal di rumah mewah yang terbengkalai selama 11 tahun.
Di sana, Tiko juga harus mengurus ibunya yang ODGJ.
Tiko bahkan hanya tinggal berdua di rumah yang tidak memiliki fasilitas air bersih hingga listrik.
Ternyata sudah lama air dan listrik diputus di rumah mewah yang tidak terawat tersebut.
Banyak sampah berserakan di rumah mewah Tiko.
Namun banyak relawan membantu membersihkan rumah Tiko.
Tiko baru-baru ini menceritakan awal mula kejadian dirinya dan sag ibu tinggal di rumah tersebut.
Tiko sempat mengatakan bahwa dia dan ibunya ditinggal oleh ayahnya.
Belakangan muncul pernyataan dari keluarga sang ayah, Herman Moedji Susanto.
Dia membeberkan fakta bahwa Ibu Eny lah yang mengusir ayah Tiko dari rumah.Bahkan, Tiko juga disebut bukanlah anak kandung dari Ibu Eny dan ayahnya.Lantas, bagaimana reaksi Tiko saat disebut bukan anak kandung Ibu Eny?Tiko yang mendengar pernyataan itu menanggapi dengan bijak.Dia mengaku tidak peduli dengan statusnya yang disebut sebagai anak adopsi."Tiko tidak mau ambil pusing apa kata orang tentang hubungan Tiko ibu dan Pak Herman, entah saya dipungut lalu diadopsi atau katanya tidak ada hubungan darah sama sekali."
"Ya itu kan kata mereka," ungkap Tiko dikutip TribunStyle.com pada Senin, (9/1/2023)."Yang pasti Tiko sudah dirawat mulai dari bayi sampai Tiko besar dan artinya Tiko anak mereka dan mereka adalah orangtua Tiko.""Setau Tiko, Tiko kan tinggal dari kecil sampai besar bersama ibu dan ayah dan tidak ada ungkapan sama sekali dari mereka 'Tiko kamu bukan anak ibu dan ayah,' itu tidak pernah sama sekali, malah mereka merawat Tiko dengan kasih sayang," sambungnya.Dirinya mengaku tetap menganggap Ibu Eny dan Pak Herman sebagai orangtuanya.
"Tiko tetap sayang kok sama mereka dan menganggap mereka adalah orangtua Tiko.""Bayangin dari bayi Tiko dirawat, dikasih makan, dibeliin baju, disekolahin dan masih banyak lagi.""Apa ada alasan Tiko tidak menganggap mereka orangtua Tiko?" kata Tiko. Saat ini, Tiko mengaku bahwa prioritasny adalah fokus kepada kesembuhan sang ibu."Jadi saya tidak fokus dengan kata-kata itu, karena itu bisa membuat Tiko menjadi putus asa ya kan.""Sekarang Tiko fokus jaga ibu, ngerawat ibu sebagaimana dulu ibu ngerawat Tiko dari bayi sampai Tiko besar.""Nah jadi sekarang giliran Tiko yang merawat dan bertanggung jawab pokoknya Tiko tidak mau jauh dari ibu apalagi kehilangan ibu," katanya.
Jawaban Tiko tersebut sontak membuat netizen terharu dan nyaris meneteskan air mata.
Baca Juga: Jadwal Kereta Api Kamandaka Purwokerto Tegal Januari 2023: Mengunjungi Jembatan Gantung Danawarih