Follow Us

Kehilangan 8 Pemain, Luis Milla Kini Dapat 3 Kekuatan Tambahan, Simak Jadwal Persib vs Persikabo 1973

Aditya Eriza Fahmi - Sabtu, 24 Desember 2022 | 13:03
Simak jadwal Persib Bandung vs Persikabo 1973 Liga 1 2022/2023 hari ini, Luis Milla sempat kehilangan 8 pemainnya kini dapatkan 3 kekuatan baru.
KOMPAS.com/SEPTIAN NUGRAHA

Simak jadwal Persib Bandung vs Persikabo 1973 Liga 1 2022/2023 hari ini, Luis Milla sempat kehilangan 8 pemainnya kini dapatkan 3 kekuatan baru.

Selama 5 pertandingan terakhir berhadapan dengan Persikabo 1973, Persib Banduu pun belum terkalahkan dengan catatan 2 kali menang dan 3 kali imbang.

Meski begitu, ini bukan artinya Persib Bandung bakal mudah hadapi tim asuhan Djajang Nurdjaman ini.

Laskar Padjajaran pun belum menyerah menang dalam 5 pertandingan terakhirnya.

Hasil ini pun bawa Persikabo 1973 berada di posisi kesembilan klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 22 poin.

Pemain Persikabo 1973 ini pun memiliki motivasi tinggi untuk rebut kembali kemenangan.

"Pertandingan terakhir dalam rangkaian pekan 17 kami mendapat lawan cukup berat di mana di lima pertandingan terakhir Persib menang empat kali dan sekali seri itu luar biasa," ungkap Djadjang Nurdjaman dikutip dari Tribunjabar.id.

"Sebaliknya, hasil Persikabo belum meraih kemenangan, baru meraih tiga seri," ujar pelatih yang akrab disapa Djanur ini.

Djanur pun akui bakal cari cara hentikan mantan timnya ini sekaligus bertekad berikan kekalahan pertama bagi Luis Milla.

Pelatih Persib Bandung Luis Milla Aspas
Persib.co.id

Pelatih Persib Bandung Luis Milla Aspas

Kendati dengan modal yang minim, motivasi, dan juga semangat, Persikabo 1973 pun tak kalah untuk mengalahkan Maung Bandung yang sekaligus menutup putaran pertama dengan kemenangan.

"Ini situasi yang berbeda, tapi kami dengan semua pemain yang akan tampil besok punya tekad ingin menutup putaran pertama dengan tiga poin walaupun kita tahu lawan kita Persib," tegas Djanur.

Jadwal dan Hasil Liga 1 Pekan 17

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest