Follow Us

Batal Diangkut Pakai Andong dan Becak, 6000 Tamu Undangan Ngunduh Mantu Kaesang-Erina Bakal Naik Bus

Rahma Imanina Hasfi - Jumat, 09 Desember 2022 | 12:31
Tamu undangan ngunduh mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono bakal diangkut bus
Instagram @kaesangp

Tamu undangan ngunduh mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono bakal diangkut bus

Menurutnya, ribuan personel bakal disiapkan untuk mengantisipasi segala kemungkinan, baik jelang acara berlangsung hingga pasca acara selesai atau di saat tamu pulang.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol M Iqbal Alqudusy menyampaikan, Polda Jateng menyiapkan 2.188 personel untuk kegiatan tersebut.

Mereka akan bertugas mulai kegiatan siraman di Sumber, kediaman Presiden Jokowi, kirab yang mengambil start dari Loji Gandrung, hingga acara ngunduh mantu yang akan dilaksanakan di Pura Mangkunegaran.

"2.188 personel itu akan dibagi dalam lima satgas dan akan ditugaskan mengadakan pengamanan di lima titik, yaitu lokasi siraman di kediaman presiden, lokasi start kirab di Loji Gandrung, rute kirab, serta Pura Mangkunegaran."

"Adapun lokasi-lokasi lain di Surakarta, tetap mendapat prioritas pengamanan dan pelayanan masyarakat tetap dilaksanakan seperti biasa," tuturnya.

Iqbal mengatakan, Polda Jateng juga menyiapkan 86 kendaraan roda dua dan 94 kendaraan roda empat guna mendukung pengamanan kegiatan.

"Semuanya sudah dalam kondisi siap dan bisa digunakan sewaktu-waktu," ungkapnya.

Sementara, untuk posko kegiatan, kata dia, Polda Jateng menyiapkan tiga posko di Benteng Vastenburg, Pura Mangkunegaran, dan Traffic Management Center (TMC) Polresta Solo.

Semua posko dilengkapi alat komunikasi canggih, termasuk sarana pemantauan CCTV dan ambulans.

Ini untuk menjamin seluruh rangkaian resepsi ngunduh mantu hingga kelancaran arus di kota Surakarta tetap terjaga.

Untuk itu, pihaknya menyiapkan sejumlah tim urai lalu lintas di lima Polsek yang ada di Surakarta.

Tim urai ini, lanjut Iqbal, akan terhubung dengan Traffic Management Center Polresta Surakarta yang akan menginformasikan titik-titik kemacetan yang membutuhkan pengaturan lalu lintas.

Editor : Rahma Imanina Hasfi

Baca Lainnya

Latest