Suar.ID - Simak jadwal pengumuman PPG Prajabatan 2022gelombang 2 setelah tes wawancara, lengkap dengan link-nya.
Akhirnya rangkaian proses seleksi program Pendidikan Profesi Guru Prajabatan tahun 2022 (PPG Prajabatan2022) gelombang 2 bakal segera selesai.
Kini peserta pun tinggal menunggu jadwal pengumuman PPG Prajabatan 2022gelombang 2 setelah tes wawancara.
Seperti diketahui, proses pendaftaran PPG Prajabatan2022 ini telah berlangsung sejak Agustus hingga akhir September lalu.
Peserta yang telah daftar PPG Prajabatan gelombang 2 pun selanjutnya bakal mengikuti 3 tahap selekesi.
Tahap seleksi yang pertama ini yaitu seleksi administrasi yang hasilnya telah diumumkan pada awal Oktober lalu.
Kemudian usai dinyatakan lolos seleksi administrasi, peserta seleksi PPG Prajabatan Gelombang 2 ini bakal diwajibkan untuk ikuti tes substantif.
Hasil tes subtantif ini juga telah diumumkan pada awal November ini.
Nantinya bila dinyatakan lolos seleksi substantif, peserta harus ikuti proses seleksi yang ketiga atau yang terakhir yaitu tes wawancara.
Untuk proses tes wawancara PPG Prajabatn gelombang 2 ini pun telah dilangsungkan dari 9-18 November 2022.
Dilansir Kompas.com,peserta pun bisa lihat hasilnya pada Senin (21/11) di aplikasi SIMPKB yang dapat diakses lewat situs web "ppg.kemdikbud.go.id".
Berikut ini caranya.
Cara cek hasil tes wawancara PPG Prajabatan gelombang 2
- Kunjungi link pengumuman hasil tes wawancara PPG Prajabatan gelombang 2 ini https://ppg.kemdikbud.go.id.
- Kemudian, klik menu “Login SIMPKB”.
- Setelah itu, login pada aplikasi SIMPKB dengan menggunakan username dan password yang telah dibuat sebelumnya, sama seperti saat melakukan pendaftaran PPG Prajabatan 2022 gelombang 2.
- Setelah berhasil login dan masuk ke halaman beranda, peserta bisa melihat pengumuman.
- Hasil tes wawancara PPG Prajabatan gelombang 2.
Meski begitu, peserta tetap harus ikuti proses yang telah ditentukan sesuai jadwal sebelum akhirnya resmi ditetapkan jadi mahasiswa PPG Prajabatan 2022 dan ikuti perkuliahan.
Mengutip dari laman resmi PPG Prajabatan, berikut ini jadwal PPG Prajabatan gelombang 2 setelah tes wawancara.
Jadwal PPG Prajabatan gelombang 2 setelah tes wawancara
- Konfirmasi kesediaan mengikuti PPG Prajabatan gelombang 2: 24 November 2022
- Penetapan mahasiswa PPG Prajabatan gelombang 2: 28 November 2020
- Orientasi mahasiswa: 5 Desember 2022
- Awal perkuliahan PPG Prajabatan gelombang 2: 12 Desember 2022