Setelah 2 tahun menikah, Enji Baskoro dan Hana Kartika malah dikabarkan bakal cerai.
Hal ini pun diketahui lewat postingan yang diunggah Hana Kartika di akun Instagram pribadinya @hankartka.
Dilansir GridStar.ID pada Senin (26/9),Hana kartika ini nampak bagikan potret pesta ulang tahun sang putra di akun Instagramnya.
Sayangnya, dalam foto ini tak terlihat wajah Enji Baskoro.
Balasan Hana Kartika terhadap komentar warganet yang bertanya soal Enji Baskoro
"Happy birthday to my wonderful son Harlan Tico H I thank you for what you give to me, you fill me up and make me whole #love #mommy, “ tulis Hana pada keterangan unggahannya.
Lewat kolom komentar, seorang netizen pun lantas bertanya mengenai keberadaan Enji Baskoro.
"Udah gak ada foto Enji lagi dan gak foto bareng Enji lagi," tulis akun @aisha*****.
Hana pun malah berikan komentar yang mengejutkan.
Bagaimana tidak, ia mengatakan kalau dirinya sudah bercerai dari Enji Baskoro.
"Kami sudah bercerai (emoji tertawa)," balas Hana.
Lihat bakasan Hana kartika ini, netizen pun langsung terkejut.