Suar.ID -Bacaan Doa Setelah Sholat Tahajud, Lengkap dengan Arab, Latin, dan Terjemahan.
SholatTahajud bisa dilakukan setelah tidur.
Meskipun, tidur tersebut hanya sebentar.
Shalat tahajud memiliki syarat utama, bagi yang ingin melaksanakannya. harus tidur atau bangun tidur.
Bila melakukan shalat sunnah sebelum tidur, tidak bisa dianggap tahajud.
Maka, shalat tersebut dianggap seperti shalat sunnah lain, seperti witir.
Waktu shalat yang rakaatnya tak dibatasi ini, ada tiga.
Berdasarkan Buku Risalah Tuntunan Sholat Lengkap karya Drs. Moh. Rifa’i, tiga waktu tersebut yakni:
1. Sepertiga malam awal atau setelah sholat isya' hingga pukul 22.00.
2. Sepertiga malam kedua atau pukul 22.00 hingga 01.00.
3. Sepertiga malam akhir atau 01.00 hingga mendekati waktu subuh.