"Gue tadi udah ngantuk, pas temen ngasih tau, langsung gabisa tidur," kata Syakir.
Syakir Daulay juga mengatakan jika warganet membuatnya kesal.
"Kenapa ngeselin banget ya kalian ini. Kalian ngakak, hati gue mau bengkak," tulis Syakir Daulay.
Tak sampai disana, baik postingan Kekeyi dan juga Syakir Daulay diserbu oleh warganet meminta klarifikasi lebih jelas soal hubungan mereka.
Tak berselang lama, Kekeyi mengirimkan pesan kepada Syakir Daulay.
"Kak maaf ya kalau netizen pada menghubung-hubungkan ke kakak. Aku baru tahu dari lambe turah," kata Kekeyi.
Kekeyi mengatakan jika tunangannya itu berinisial HS dan bukan Syakir Daulay.
"Iya key, tau nih pada jail banget, maklum jomblo pada sirik kalau ada yang nikah. Iya yah, masa Harik Saulay (HS) kan ga mungkin," jawab Syakir Daulay kepada Kekeyi.
Namun walaupun telah dikonfirmasi dan diklarifikasi, banyak warganet yang mengucapkan rasa bahagia, sekaligus mendoakan keduanya.
Klarifikasi tersebut juga dikomentari oleh Anandito Dwis dan Handy Bonny.
Syakir Daulay juga memposting video jika ia belum diperbolehkan menikah oleh Habibi (gurunya) jika belum lancar berbahasa Arab.