Follow Us

Ditemukan oleh Guru SD, Begini Kondisi Jenazah Eril Saat Ada di Bendungan, Ridwan Kamil: Sungguh Mukjizat

Adrie Saputra - Sabtu, 11 Juni 2022 | 20:08
Kolase Foto Emmeril Kahn, Ridwan Kamil, dan Geraldine Beldi.
(Instagram @emmerilkahn, @ridwankamil)

Kolase Foto Emmeril Kahn, Ridwan Kamil, dan Geraldine Beldi.

Suar.ID - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz (Eril) berhasil ditemukan di Bendungan Engehalde pada Rabu (8/6/2022) setelah melalui 2 minggu pencarian.

Melalui postingannya di akun Instagram @ridwankamil pada Jumat (10/6/2022), Ridwan Kamil mengungkapkan bagaimana kondisi anaknya tersebut.

Dia mengatakan bahwa Eril ditemukan dalam keadaan utuh dan bersih.

Ridwan Kamil juga menyebutkan tentang mukjizat kecil untuk anaknya tersebut, Eril ditemukan dalam keadaan wangi dan menoleh ke kanan.

"Walau sudah lewat 14 hari, jasadnya masih utuhlengkap tidak kurang satu apapun."

"Wajah rapih menengok ke kanan dan saya bersaksi, jasad Erilwangi seperti wangi daun eucalyptus."

"Sungguh mukjizat kecil yang sangat kami syukuri," tulis Ridwan Kamil.

Sosok ini bersama anak-anaknya  kirim Alfatihah di Sungai Aare 3 hari sebelum Eril ditemukan
Kolase: KBRI dan Instagram @tina_talisa

Sosok ini bersama anak-anaknya kirim Alfatihah di Sungai Aare 3 hari sebelum Eril ditemukan

Dilansir dari Kompas.com, jasad Eril ternyata ditemukan oleh seorang wanita yang berprofesi sebagai guru sekolah dasar.

Hal itu dikatakan langsung oleh Ridwan Kamil melalui unggahan Instagram pribadinya pada, Jumat (10/6/2022).

"MRS. GERALDINE BELDI namanya," begitu ia memperkenalkan sosok perempuan yang menjadi salah satu pahlawan dalam kisah pencarian putranya yang hilang hampir 14 hari lamanya.

Source : Tribunnews.com, Kompas.com

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest