Fuji Tak Sengaja Panggil Aurel Hermansyah Sebutan 'Mbak', Reaksi Istri Atta Halilintar Jadi Sorotan
Fujianti Utami kekasih Thariq Halilintar tidak sengaja memanggil Aurel Hermansyah, calon kakak iparnya dengan panggilan mbak.
Diketahui panggilan mbak, biasa digunakan Aurel Hermansyah dan keluarga untuk pegawai rumah tangga mereka.
Mendapat panggilan mbak, reaksi istri Atta Halilintar jadi sorotan.
Aurel Hermansyah justru membuat hal itu sebagai bahan bercandaan, hingga Fuji dan Thariq Halilintar tertawa terpingkal-pingkal.
Mulanya pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar bersama Fuji dan Thariq Halilintar membuat konten masak Japjae bersama.
Sembari memasak, Fuji dan Thariq Halilintar menjawab sejumlah pertanyaan.
"Nah sekarang kita bentar, tumis," kata Aurel Hermansyah fokus memasak.
Sementara Fuji dan Thariq Halilintar tengah membahas pertanyaan yang harus mereka jawab.
"Boleh tumis nggak?," tanya Aurel Hermansyah pada Fuji lagi.
Tiba-tiba Fuji sepontan memanggil Aurel Hermansyah dengan panggilan Mbak.
"Apanya mbak? Eh Mbak. Apanya kak," kata Fuji sambil tertawa, langsung memeluk Aurel Hermansyah.