"Jangan sepenggal-sepenggal melihat berita, dengar sana sini, terus mengambil satu kesimpulan."
"Itu hal yang tidak bijak menurut saya," ucapnya.
Ia menerangkan, ketua panitia dari acara pengajian adalah mantan kuasa hukum Doddy, Milano Lubis.
Pada acara tersebut, ayah Vanessa Angel malah hanya sebagai tamu undangan.
"Kewenangan acara di penyelenggara yang ketuanya Bang Milano, bukan Pak Doddy," terang Bambang.
"Pak Doddy itu sebagai tamu yang diundang,"
"Jadi, dia tidak punya kuasa atas acara itu."
"Jadi kalau marahnya sama Pak Doddy, menurut saya salah alamat," tambahnya.
Meski begitu, Bambang tak ambil pusing dengan penilaian Faisal terhadap acara tersebut.
"Acara yang didesain sedemikian rupa, kalau ditanggapi dengan tidak bagus, ya biarin saja."
"Itu haknya masing-masing, punya tanggapan, punya pemikiran, kenapa harus dipikirin?" ujarnya.