Suar.ID - Seperti yang diketahui, Gading Martendan Gisella Anastasia alias Gisel telah resmi bercerai pada 23 Januari 2019 silam.
Meski tak lagi bersama, Gading Martendan Giselpun masih menjaga hubungan baik demi putri mereka Gempita Nora Marten.
Kini, Gading Marten pun kembali disorot usai ungkap adanya kemungkinan rujuk.
Benarkah Gading Marten dan Giselini bakal balikan?
Dilansir TribunSolo.com, usai putus dari Wijin, kedekatan Gisel dan Gading Marten ini kembali disorot.
Tak sedikit yang berhadap keduanya bisa kembali rujuk.
Kendati begitu, ada juga yang tak setuju dengan Gisel dan Gading ini rujuk.
Hal ini mengingat Gisel pernah tersandung kasus video syur.
Belum lama ini, Gading Marten sempat ditanay soal apakah dirinya percaya dengan kesempatan kedua dalam berhubungan.
Ini diketahui lewat postingan yang diunggah oleh sebuah akun Instagram @neng_jepret pada Sabtu (16/4/2022).
Dalam postingan ini nampakfoto sosok Gading dan Gisel yang diambil dari belakang saat keduanya berjalan.