Suar.ID -Hari Pertama Penukaran Tiket MotoGP Mandalika, Calon Penonton Protes Menunggu Sampai 3 Jam.
Eks Bandara Selaparang dipadati calon penonton MotoGP Mandalika 2022 yang antre melakukan penukaran tiket lebih awal.
PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), membuka penukaran tiket lebih awal selama dua hari 16-17 Maret 2022.
Loket penukaran tiket di hari pertama, Rabu (16/3/2022) dibuka pukul 09.00 WITA.
Namun, tidak sedikit warga yang rela datang sejak pukul 07.00 WITA.
Tanpa nomor antrean dan palang pembatas, tepat pukul 09.00 WITA calon penonton membludak berusaha memasuki stand penukaran tiket.
Sementara, calon penonton yang melakukan pembelian melalui tiket.com dan xplorin kembali kebingungan.
Lantaran, 10 loket yang disediakan tidak mencantumkan sumber pembelian tiket.
Alhasil, terjadi penumpukan di semua loket dan membuat petugas kewalahan.
Kondisi ini dikeluhkan oleh rombongan calon penonton yang berasal dari Sumbawa.
Dian, salah seorang calon penonton MotoGP asal Sumbawa itu menyebutkan, ia bersama rombongan telah datang ke lokasi sejak pukul 07.00 WITA.
Namun hingga pukul 10.00 WITA, ia masih belum bisa melakukan penukaran tiket.