"Pastinya mamahnya ini ya yang ngajarin bajunya seksi-seksi begini ya,"
"Ini pasti mamanya ni yang minta nih, pakai baju seksi-seksi begini. Kalau papanya nggak acc nih pakai baju renda-renda begitu.
Nggak, nggak itu nggak boleh di-upload," tutur Atta Halilintar.
Merasa dirinya disindir oleh sang suami, Aurel Hermansyah pun memilih untuk tak banyak menjawab.
Saat Atta Halilintar mulai mendekat dan menegur langsung, Aurel pun mencoba untuk membela diri.
Menurut Aurel Hermansyah, Ameena masih terlalu kecil dan tak masalah jika mengenakan pakaian sedikit terbuka.
Namun hal tersebut rupanya tak bisa diterima oleh Atta Halilintar.
"Sayang, dia masih kecil ya Allah! Nggakpapa..." ujar Aurel Hermansyah.
"Ya jangan dong diseksi-seksiin gitu...! Cuma pakai hot pants, pantatnya mau kelihatan gitu," tutur Atta Halilintar dengan nada tinggi.
Aurel Hermansyah pun meneruskan kalimat sang suami ke tim fotografer bahwa Atta tak suka jika anaknya pakai terbuka.
Merasa sedikit kesal, Aurel Hermansyah pun menyindir balik Atta Halilintar.