"'Lah, kenapa?! Instagram, Instagram, gue!'"
"'Ya jangan aja pokoknya' gitu," ujar Ayu Dewi menirukan Raffi.
Ayu Dewi dan Raffi Ahmad
"Kok nggak boleh sih?" tanya Sahila Hisyam.
"Bukan jangan posting, karena aku sama Nagita mau tenang di situ," jawab Raffi sambil tersenyum penuh makna.
Mendengar jawaban Raffi, Ayu Dewi kemudian tertawa kencang.
"Oh, jadi nggak mau ada yang ganggu?" tanya Vicky Prasetyo.
"Kalau diposting, suka ada cewek-cewek lain," lanjut Raffi.
Kemudian terungkap, Ayu ternyata kesal jika Raffi mengunggah foto dengan keluarganya.
Dalam video @lambepelakor_, Ayu terlihat salting mengenakan kaos bertuliskan 'Nomer Dua Tapi Juara'.
Saat itu, Ayu sedang berada dalam satu acara dengan Raffi.
Ayu diduga seolah menyindir Raffi dengan tulisan di kaos yang dipakainya.