"Ibunya pernah (ketemu), ayahnya cuma lewat telepon saja," tutur Ayu kepada Nova.ID pada 12 November 2013.
Ayu Ting Ting bahkan sempat berpesan tegas agar tak menyangkutpautkan kisruh rumah tangganya bersama Enji Baskoro dengan kedua orang tua mereka.
"Tolong jangan bawa-bawa orang tua."
"Orang tuanya enggak salah apa-apa, orang tua saya juga enggak salah," kata Ayu Ting Ting.
Ayu Ting Ting masih enggan membahas lebih lanjut soal kedekatannya dengan orang tua Enji.
"Saya enggak mau komentar," pungkasnya.
Sudah bikin Ayu Ting Ting hamil duluan, Enji Baskoro ternyata sempat menolak menikahi Ayu Ting Ting padahal undangan sudah disebar.