Baby blues diketahui sebagai perubahan suasana hati setelah melahirkan yang membuat seorang ibu merasa terharu, cemas, sampai sedih berlebihan.
Ditambah pula dengan kondisi bayi Inul Daratista saat itu hanya 1 kilogram, jelas istri Adam Suseno semakin stres setelah melahirkan.
"Baby blussss hamil dan lahiran. Jantungan karena usia 8 bulan bayi ivan cuma 1 kg. gede badan gede perut bayi imut," sambung Inul.

Kisah perjuangan Inul saat hamil sampai punya anak
Kendati begitu, Inul Daratista terus menikmati fase perjuangan dalam hidupnya.
Inul pun sekarang sudah merasakan hidup enak bersama suami dan anaknya.
Putra pertamanya itu bahkan telah menginjak remaja dan berusia 13 tahun.
Inul Daratista sekarang tinggal mengenang indah perjuangan yang penuh pahit dan manis itu.
Lewat foto maternity yang dikoleksinya, Inul dapat mengingat perjuangannya saat hamil sampai punya anak.
"Blom banyak foto maternity jadi dulu ga di-ekspos, sekarang pamer ahh, 13thn ivan sudah perjaka. kenangan foto hamil," tulis Inul.