"Iya betul (menikah) kemarin 09-08-2021," kata Olivia, Selasa (10/8/2021).
Acara pernikahan sendiri sengaja digelar secara tertutup dengan protokol kesehatan ketat.
Olivia dan Ndaru bahkan sengaja tak menggelar acara pesta resepsi karena pandemi Covid-19.
Tak pelak, sosok pria yang menjadi suami Olivia membuat netizen penasaran.
Mengutip artikel Nakita.ID, Ndaru Kusumo disebut-sebut sebagai keturunan bangsawan.
Suami Olivia memiliki gelar KGPH yang merupakan akronim dari Kanjeng Gusti Pangeran Harya.
KGPH merupakan gelar yang dimiliki oleh bangsawan pria.
Ndaru menjabat sebagai ketua yayasan yang bergerak di bidang sosial budaya dan ketahanan pangan.
Dari informasi yang beredar, Ndaru Kusumo Kusumo sendiri dikabarkan menyandang posisi Ketua Dewan Pembina di Yayasan Maharya Pati Priangan Selatan, Jawa Barat.