Suar.ID - Apakah Anda masih ingat dengan sosok Andhara Early?Dulu dia sempat dituding hamil anak dari Ariel NOAH.
Skandal asmara antara Andhara Early dan Ariel NOAH cukup menghebohkan dunia entertainment pada tahun 2000-an silam.
Mengutip dari TribunJatim.com, kala itu rumah tangga Andhara Early berada di ujung tanduk.
Di tengah isu kedekatan dengan Ariel, Andhara Early bercerai dari suaminya, Ferry Iskandar.
Andhara Early berpisah dari suaminya dalam kondisi sedang hamil besar.
Lantas Andhara Early diisukan mengandung anak dari Ariel.
Apalagi Ferry mengaku ia tak mengetahui siapa ayah dari bayi yang dikandung Andhara saat itu.
Desas-desus jika Andhara hamil anak Ariel NOAH pun mencuat.
Apalagi keduanya juga disebut-sebut pernah menjalin hubungan asmara.

Putra sulung Andhara Early, Maghali Netar, yang dituding merupakan darah daging Ariel Noah
Ariel dan Andhara sempat menjadi buronan wartawan hingga akhirnya menggelar jumpa pers.
Pada 2005 silam, Andhara Early membantah dirinya selama ini kabur.
Ia juga mengatakan bahwa anaknya bukanlah darah daging Ariel NOAH.
"Saya enggak lari. Cuma karena belum 40 harian, kata orang pamali untuk ngapa-ngapain," ujarnya, Jumat (16/9/2005).
"Saya hanya mau buat pernyataan, bukan klarifikasi karena tidak ada yang perlu diklarifikasi."
"Saya di sini menegaskan bahwa Maghali Inala Nettar bukan anak dari Ariel Peterpan (Peterpan adalah band yang saat ini ganti nama menjadi NOAH)," lanjutnya.
Andhara menegaskan bahwa hubungannya dengan Ariel hanya sebatas teman dan tidak lebih.
Kabar terbaru Andhara Early

Andhara Early bersama keluarga kecilnya
Kini Andhara Early telah mantap berhijrah dan sekarang memakai hijab.
Artis 42 tahun itu sudah menikah lagi dengan musisi Bugi Ramadhana pada 2011 silam.
Rumah tangga mereka langgeng hingga sekarang.
Dari pernikahannya, Andhara Early dan Bugi Ramadhana dikaruniai satu putri bernama Ghamila.
Sehingga keluarga kecil mereka punya dua anak yakni Maghali dan Ghamila.