Suar.ID - Beredar video viralpernikahan beda usia 14 tahun di media sosial, TikTok.
Video tersebut, diunggah oleh Jeny Puspita Sari melalui akun TikTok @jennypuspita_11.
Dalam video, perempuan yang berdomisili di Kabupaten Pangandaran, Provinsi Jawa Barat ini memperlihatkan sosok suaminya yang berprofesi sebagai Polisi.
Menurutnya, ketika sedang sekolah di tingkat Taman Kanak-Kanak (TK), suaminya sudah menjadi Polisi.
Meski berbeda usia belasan tahun, tak menghalangi cinta keduanya.
"2004, aku masih TK, 2004 dia sudah jadi polisi."
"2018 jadi suami istri," tulis @jennypuspita_11 di video yang diunggahnya.
Kini, video yang diunggah Jeny Puspita Sari mendapat banyak respons dan viral di TikTok.
Hingga Kamis (13/1/2022), video itu telah dilihat lebih dari 2 juta pengguna.
Kemudian, disukai lebih dari 99 ribu pengguna.
Beragam komentar pun disampaikan warganet.
"Nggakpapa namanya juga jodoh," tulis @Idamanmuygtertunda.