Suar.ID - Warga Curiga Muncul Asap dari Rumah yang Ditinggal Pergi Pemiliknya 3 Tahun Lalu, Syok Saat Lihat Isinya.
Warga Kelurahan Situ, Sumedang dikejutkan dengan penemuan bocah yang disekap dalam sebuah rumah.
Padahal diketahui, rumah tersebut sudah ditinggal pergi oleh pemiliknya alias kosong.
Dalam kondisi lemas tak berdaya, Rizky (5) ditemukan di sebuah rumah kosong di Kelurahan Situ, Kecamatan Sumedang Utara, Sumedang, Jawa Barat, Rabu (5/1/2022).
Saat ditemukan oleh warga, tubuh Rizky dirantai ke kasur dan velg mobil yang ada di rumah tersebut.
Menurut kesaksian warga setempat, pemilik rumah yang diketahui wanita berinisial S sudah lama meninggalkan rumah itu sejak dua atau tiga tahun yang lalu.
Dikutip dari TribunJabar.id, warga juga belum mengetahui apakah Rizky memiliki hubungan dengan S.
"Keterkaitan anak itu dengan Ibu S kami tidak tahu, karena tidak pernah dilaporkan. Dahulu memang pernah ada anak laki-laki di rumah itu yang diakui anak Ibu S. Tapi soal Rizky, kami tak tahu," kata Toni, Ketua RT 04 setempat.
Toni menjelaskan, S saat ini telah bercerai dengan sang suami.
S sendiri kini tinggal di BUah Dua, Sumedang.
"Rumahnya sudah dipasang plang akan dijual. Karena sudah pamit, dia pun datang ke rumah ini hanya sesekali. Dia datang untuk bersih-bersih lalu pergi lagi," ujar Toni.