DilansirGrid Star, Risty Tagor mengatakan bahwa urusan ini merupakan privasi keluarganya yang tak perlu diketahui publik.
"Gini ya, saya udah gagal sekali dan bahkan dua kali, udah lah ya jadi enggak usah lagi (dikenalkan) dan jadi sesuatu yang perlu untuk seluruh Indonesia.
Karena memang itu privasi keluarga," ucapnya.
Ia enggan kabar perceraiannya ini menjadi heboh lagi saat ia menjalani proses perceraian dengan dua suami sebelumnya.
"Nanti kalau ada apa-apa pasti jadi heboh lagi kan. Jadi mending kalem-kalem aja, kayak gini aja," tambahnya.
"Jadi tolong hargai privacy anak-anak saya juga supaya mereka tumbuhnya enggak kayak aduh mamaku gini ayahku gini. Udah mendingan anteng-anteng aja," ujar Risty Tagor.
Melihat hobinya yang begitu mudah kawin cerai, sosok netizen tiba-tiba muncul dan mengatakan bahwa Risty Tagor sebenarnya matre dan gemar playing victim.
Netizen dengan akun SEAN CODY juga mengatakan Stuart Collindulu sengaja diusir dari rumah bukan karena Risty dan keluarganya, melainkan hartanya telah dikuasai keluarga mantan istrinya.
Padahal uangnya selama ini dikumpulkan dari hasil Stuart Collin bermain beberapa sinetron.
Tapi sekali lagi, Risty Tagor memilih bungkam dan tidak mengklarifikasi apa pun soal isu ini.