Sebelum kejadian, pelaku sempat meminta uang untuk membeli sepeda motor.
Namun, permintaan itu ditolak orangtuanya.
Uang yang diminta pelaku sejumlah Rp 70 juta merupakan hasil bekerja sebagai TKI di Malaysia.
"Ada uangnya dia simpan sama orangtuanya Rp 70 juta dia kirim waktu jadi TKI, dia mau beli motor tetapi saat dia cek tinggal Rp 2 juta," ujar Demma.
Sejak saat itu, pelaku menunjukkan perilaku aneh.
"Pernah dia tiba-tiba lompat dari atas rumah panggung tanpa ada sebab, jadi orang mengira penyakitnya lagi kambuh."