"Mental iya, pikiran iya, terutama finansial banget. Cuma aku mau ngasih lihat ke orang-orang kalau kita punya semangat yang tinggi semua bisa kita lewati.
Aku senyum itu bukan berarti aku nggak sakit," ujar Imel dikutip dariTribun Style.
Alih-alih terus terpuruk, Imel Putri justru menemukan hikmah dari cobaan penyakit yang sedang dihadapinya.
Ia juga belajar dari pengalaman ayahnya yang juga mengalami penyakit kanker.
"Aku semangat hidupnya tinggi, Papaku juga dulu kankerjuga.Aku nggak mau telat seperti papa aku," ujar Imel Putri.
Tak sampai di situ saja, Imel Putri juga mengaku bahwa dirinya semakin semangat beribadah dan mengaji sejak mendapat ujian penyakit ini.
"Aku bersyukur dikasih kesempatan memperbaiki diri. Saat aku sakit yang aku kerjain bukan lagi ngelihat media sosial.
Tapi ada baca Al-Quran atau apa, setidaknya itu sedikit aja perubahan di diri aku,"kata Imel.