Suar.ID- Pasangan muda Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah memang tak pernah sepi dari sorotan publik.
Pasalnya, kemesraan pasangan ini seringkali membuat publik kagum sekaligus iri.
Ditambah lagi perhelatan akbar dari prosesi pernikahan mereka juga sempat menuai banyak decak kagum meskipun tak sepi dari kontroversi.
Kisah cinta keduanya sebelum akhirnya menikah pun tak jarang jadi sorotan.
Mantan kekasih Aurel dan Atta juga kebanyakan datang dari kalangan publik figur yang dikenal masyarakat.
Pada satu kesempatan, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sempat ditanya bagaimana jika mereka harus terlibat pekerjaan dengan mantan kekasih masing-masing?
Dilansir kanal Youtube Indonesian Televisi Awards, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mendapat kesempatan untuk ditanya satu hal oleh Raffi Ahmad.
Dalam sesifast question, Raffi Ahmad selaku pembawa acara tersebut menanyakan bolehkah jika Attau atau Aurel terlibat sebuah proyek pekerjaan bersama mantan kekasih.
"Atta dan Aurel, jawab dengan jujur... Boleh nggak pasangan kalian terlibat project bersama mantan kekasih?" tanya Raffi Ahmad.