Follow Us

Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Kopi Bisa Jadi Cara Mengatasi Berbagai Masalah Rambut Ini, Begini Tips Menggunakannya!

Rahma Imanina Hasfi - Senin, 04 Oktober 2021 | 06:30
Ilustrasi - bubuk kopi bisa mengatasi permasalahan rambut
Pixabay

Ilustrasi - bubuk kopi bisa mengatasi permasalahan rambut

Suar.ID - Kopi adalah salah satu sumber kafein yang kerap diandalkan sebagain orang.

Di balik cita rasanya yang khas, ternyata kopi menyimpan sejumlah manfaat potensial yang sayang untuk dilewatkan.

Baca Juga: Langsung Kabur dan Ogah Balik Lagi, Ternyata Begini Cara Mengatasi Tikus di Rumah Cuma Pakai Serai, Dijamin Klepek-klepek dalam Hitungan Detik!

Berikut penjelasan lebih lanjut terkait manfaat kopi untuk rambut dan cara menggunakannya.

Terdapat beberapa potensi manfaat kopi untuk rambut menurut beberapa penelitian dan ahli, antara lain:

  • Mengatasi rambut rontok
Melansir Healthline, rutin menggunakan masker kopi bisa membantu mengatasi rambut rontok dan merangsang rambut rontok tumbuh lebih cepat.

Studi laboratorium pada 2007 lalu membuktikan, kafein membantu memblokir hormon seks dihidrotestosteron yang merusak folikel rambut dan menyebabkan rambut rontok.

Karena kafein bersifat stimulan, zat yang terkandung dalam kopi ini juga bisa meningkatkan sirkulasi darah ke folikel rambut.

Sehingga rambut tumbuh lebih cepat.

Baca Juga: Nyesel Seumur Hidup Baru Tahu Sekarang, Ternyata Jeruk Nipis Bisa Jadi Cara Mengatasi Ketombe, Namun Perhatikan Hal Ini Dulu

  • Membuat rambut lebih lembut, bebas kusut, dan berkilau
Kandungan antioksidan flavonoid dalam kopi bisa memperbaiki tampilan rambut, seperti rambut jadi tampak lebih sehat dan berkilau.

Selain itu, manfaat kopi juga bisa menghaluskan rambut.

Source : Kompas.com, Healthline

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular