Pelakon sinetron Jodoh Wasiat Bapak itu pun menuturkan kelangsungan acara itu.
Menurut Harris Vriza, pernikahan siri Rizky Billar dan Lesti dilangsungkan secara khidmat dengan disaksikan orang terdekat.
Bahkan, Rizky Billar hanya mengundang 4 sahabatnya sebagai saksi nikah.
Sementara, orang lain yang hadir hanyalah pihak keluarga dan manajemen mereka.
"Memang acaranya sangat tertutup dan sangat private," ungkap Harris Vriza.
"Saksinya juga cuma aku, Ady, Dinda sama Rey, dan kedua keluarga."
"Tapi kalau teman-teman cuma kita berempat doang yang tahu, lainnya pihak keluarga dan manajer."
Harris Vriza membantah saat pernikahan siri itu dilaksanakan di bulan Januari.
Namun, ia enggan membongkar kapan tepatnya tanggal dan lokasi pernikahan Rizky Billar.
"Enggak awal Januari, awal tahun," kekeh Harris Vriza.
"Kalau misal masalah bulan langsung tanya saja ke Leslar, karena aku tidak punya wewenang memberitahu tentang itu ya."