Suar.ID -KafeKomedian Ucok Baba Dipalak Preman Ngamuk, Sang Komedian justru tak Ingin Lapor Polisi karena Khawatir Hal Ini.
Ucok Baba tak pernah lapor polisi saat kafenya dipalak oleh oknum preman beberapa waktu lalu.
Ucok yang berada di kafenya saat kejadian tersebut mengaku tak tahu siapa yang membuat laporan ke Tim Jaguar Depok.
Sebab, saat didatangi pria tersebut Ucok Babak hanya ingin berdamai dengan memberikan apa yang diminta.
"Saya kebetulan di TKP ada,"
"Saya tidak pernah melapor,"
"Saya damai dan apapun yang dia minta saya kasih," beber Ucok Baba di kawasan Jl. Kapten Tendean Jakarta Selatan, Selasa (17/8/2021), melansir Tribunnews.
"Lalu, saya gak tau siapa yang melaporkan itu, datang tim Jaguar,"
"Yang jelas, tim Jaguar datang bertanya-tanya ada apa ini?"
"Sementara, kita sudah bilang damai," terangnya.