Suar.ID - Hingga kini masih begitu teringat jelas di benak masyrakat Indonesia mengenai sumbangan Rp 2 triliun dari keluarga almarhum Akidi Tio untuk penanganan Covid-19.
Sayangnya, hingga kini sumbangan ini malah tak juga kunjung cair.
Bahkan, beberapa waktu lalu masyarakat indonesia dibuat geger usai muncul kabar kalau sumbangan ini cuma fiktif belaka.
Tak sedikit pihak yang menganggap Heriyati yang merupakan anak Akidi Tio ini tak memiliki uang sebanyak itu.
Dikutip Kompas.com pada Selasa (10/8), pihak bank mengungkapkan kalau saldo di rekening Heriyantin ini tak cukup.
Terlebih untuk mencairkan uang sebesar Rp 2 triliun yang disumbangkannya.
Tak cuma itu, buntut hebohnya kabar sumbangan yang tak juga cair, Kapolda Sumatera Selatan Irjen Eko Indra heri pun mengungkapkan permintaan maafnya.
"Kepada seluruh masyarakat Indonesia, Kapolri, para anggota Polri se-Indonesia, juga masyarakat Sumsel, terutama tokoh masyarakat Sumsel kepada Forkopimda, Gubernur, Pangdam, Danrem, dan yang lain juga dilibatkan langsung dalam acara kemarin.
"Sebagai pribadi dan Kapolda Sumsel, saya mohon maaf atas kegaduhan ini," ujarnya.