"Karena jujur hati gue udah nggak ada dendam nggak ada sakit hati, kecuali orang tua gue, orang tua beda kak Mel," jawab Ayu.
Meski kini sudah memperbolehkan Enji bertemu dengan Bilqis, Ayu memiliki beberapa syarat.
Pertama, Ayu harus ada di tengah mereka untuk mendampingi Bilqis.
Ia juga meminta agar Enji tak membawa Bilqis pegi ke manapun.
"Kalaupun nanti dia pengin ketemu anak gue, anak gue pengin ketemu, tapi jangan dibawa ya, guenya tetep ada di situ, gua akan mengizinkan," imbuhnya.